Isi Pertemuan Darurat Keluarga Kerajaan Inggris soal Harry-Meghan
- bbc
VIVA – Ratu Elizabeth II dan anggota senior keluarga Kerajaan Inggris akan berkumpul di Sandringham untuk mendiskusikan peran Pangeran Harry dan Meghan Markle pada masa mendatang.
Pangeran Harry, Pangeran William, dan Pangeran Charles akan hadir, sementara Meghan diperkirakan akan bergabung dalam diskusi tersebut melalui sambungan telepon dari Kanada.
Sebelumnya, Pangeran Harry dan Meghan Markle telah mengumumkan keputusan mereka untuk mengundurkan diri dari kapasitas mereka sebagai anggota "senior" keluarga Kerajaan Inggris.
Koresponden BBC di Istana Buckingham, Jonny Dymond, menggambarkan pertemuan itu sebagai "sejarah kerajaan sedang dibuat".
Pertemuan itu sendiri diharapkan menghasilkan "langkah selanjutnya" terkait hubungan pasutri tersebut dengan Keluarga Kerajaan, sesuai dengan keinginan Ratu Elizabeth II dalam menemukan solusi dalam hitungan hari.
Akan tetapi, sebagaimana dilaporkan koresponden BBC, kesepakatan yang bakal disetujui semua pihak "mungkin memerlukan waktu".
Beragam topik yang kemungkinan dibahas, antara lain pendanaan yang diterima Pangeran Harry dan Meghan, apakah pasutri tersebut akan menyandang gelar kerajaan, dan tugas-tugas kerajaan apa yang bakal tetap mereka jalankan.
Pangeran Harry, Pangeran William, Pangeran Charles, dan Ratu Elizabeth II akan menghadiri rapat pada Senin (13/01). - Getty Images
Pertemuan di properti Ratu Elizabeth II yang dijuluki "Sandringham summit" merupakan pertama kalinya anggota senior keluarga kerajaan bertatap muka dengan Pangeran Harry sejak dia dan istrinya mengumumkan keputusan mereka.
Dalam pernyataan yang diunggah akun Instagram mereka, pasutri itu menyebut niat mereka dalam mengundurkan diri dari kapasitas mereka sebagai anggota "senior" keluarga Kerajaan Inggris untuk kemudian mandiri secara finansial.
Mereka juga mengatakan berencana membagi waktu antara Inggris dan Amerika Utara selagi "terus menghormati tugas kepada Ratu, Persemakmuran, dan patron kami".
Jika kesepakatan dapat ditentukan dalam beberapa hari mendatang, diperkirakan perlu waktu untuk menerapkannya.
Ratu Elizabeth menghadiri misa di Sandringham pada Minggu (12/01). - Reuters
Sejumlah laporan surat kabar Inggris berspekulasi bahwa Pangeran Harry dan Meghan dapat melakoni wawancara dengan televisi yang berpotensi merusak jika mereka tidak senang dengan hasil diskusi.
Tom Bradby, penyiar dan teman pasangan tersebut yang membuat dokumenter dengan mereka tahun lalu, menulis pada Sunday Times: "Saya punya beberapa ide tentang apa yang mungkin bakal mengudara dalam wawancara penuh, sembari duduk, dan blak-blakan, saya pikir itu tidak akan bagus."
Meghan tengah berada di Kanada dengan anaknya yang berusia delapan bulan, Archie, setelah bertolak ke sana di tengah diskusi yang melibatkan pemerintah Inggris dan Kanada.
Selama liburan Natal, pasutri tersebut cuti enam pekan dari tugas-tugas mereka sebagai anggota keluarga kerajaan untuk berlibur di Kanada bersama putra mereka, Archie, yang lahir pada Mei 2019.
Pasangan itu sedang bersiap meluncurkan lembaga amal Sussex Royal, yang mereka bentuk setelah berpisah dari Yayasan Duke and Duchess of Cambridge pada Juni 2019.
Pada Desember lalu, terungkap bahwa mereka sudah melayangkan pendaftaran merek Sussex Royal yang mencakup buku, kalender, pakaian, penggalangan amal, pendidikan, dan layanan sosial.