Jokowi-Ma'ruf Bakal Kampanye Terbuka Pakai Hologram 3D

Cawapres nomor urut 01, Ma'ruf Amin
Sumber :
  • Istimewa/Nur Faishal

VIVA – Calon wakil presiden 01 Ma'ruf Amin mengaku baru memulai kampanye terbuka pada hari ini. Ma'ruf kembali lagi ke Provinsi Banten, meski kemarin juga ke wilayah itu untuk memperingati haul mendiang sang ibunda, Siti Maimunah di Pondok Pesantren An Nawawi Tanara, Serang. 

Ma'ruf menjelaskan, dia dan Jokowi sudah berbagi tugas mengawali kampanye terbuka, Minggu kemarin. Jadwal tersebut dibuat agar kampanye yang dilakukan tidak berbarengan.  

"Sebenarnya kemarin di Banten, tetap ada acara yang sudah lama (Haul Ibunda Ma'ruf). Sebenarnya masih sama Kabupaten Serang, tapi Pak Jokowi sendiri, saya sendiri, tempat saya Serang pinggir, ramai juga. Jadi akhirnya dobel," kata Ma'ruf di kediamannya Jalan Situbondo, Jakarta, sebelum berangkat ke Banten, Senin 25 Maret 2019.

Hari ini, diketahui Mustasyar PBNU itu menyapa para pendukungnya yang berada di wilayah Lebak. Selanjutnya dia juga menghadiri peluncuran model kampanye kreatif yang sudah disiapkan oleh tim kampanye nasional. 

Model kampanye itu nantinya akan digunakan oleh dia dan Jokowi dan dirinya ketika bersafari ke sejumlah daerah. Uniknya, kampanye terbuka tersebut akan menggunakan hologram. "Saya juga menyiapkan malam ini mulai tayang (kampanye hologram) bisa diatur di mana - mana pakai Hologram pak Jokowi dan saya," kata Ma'ruf. 

Ma'ruf menjelaskan, kampanye menggunakan hologram tiga dimensi tersebut bakal diperkenalkan secara serempak dalam waktu dekat. Kampanye hologram disebut untuk menghadirkan Jokowi-Ma'ruf hadir dalam satu acara meski tak berada di lokasi. 

Jadi jika saat kampanye, Jokowi atau Ma'ruf berada di tempat terpisah, salah satu pidato dari keduanya akan ditampilkan dalam bentuk hologram seakan hadir secara bersamaan.

"Nanti akan di daerah (dikunjungi) yang tidak sempat, pak Jokowi tidak sempat, nanti ada hologramnya. Ini kampanye model baru," kata Ma'ruf. (mus)