Soal Setir Mobil, PM Malaysia Saingi Ratu Inggris

Ilustrasi menyetir mobil.
Sumber :
  • Twitter @firdyfire

VIVA – Banyak yang berpendapat, orang lanjut usia sebaiknya tidak mengemudikan kendaraan, baik di jalan biasa maupun jalan raya. Sebab, indera dan respons mereka dianggap sudah berkurang.

Namun, hal itu rupanya bagi Perdana Menteri Malaysia yang belum lama ini dilantik, Mahathir Mohamad. Dilansir dari akun Twitter @firdyfire, Senin 21 Mei 2018, pria berusia 92 tahun tersebut terlihat masih menyetir sendiri mobilnya.

Uniknya, meski menjabat sebagai kepala pemerintahan, mobil yang ia kemudikan bukan Mercedes-Benz atau merek mewah lainnya. Mahathir menyetir Proton Perdana, mobil buatan Negeri Jiran.

“Berkereta jenama negara, megah menyusur di jalan raya,” komentar @KhAiRaZer.

“Hopefully ada unmarked police car ikut di belakang. Bukan apa, just in case apa2. He *is* our PM after all,” cuit pemilik akun @asharom.

Apa yang dilakukan Mahathir itu mirip seperti Ratu Inggris, Elizabeth. Pada 2016 saat ia masih berusia 90 tahu, Ratu Elizabeth tertangkap kamera sedang menyetir mobil yang menjadi kebanggaan warga Inggris, Range Rover.

Di mobil tersebut, tampak Ratu Elizabeth duduk di balik kemudi dengan didampingi istri Pangeran William, Kate Middleton.

Dengan mengenakan tampilan yang cukup kasual, Ratu Elizabeth membawa mobil tersebut menuju acara piknik untuk makan siang dengan Pangeran William. Mobil tersebut ia kemudikan mengarah ke perbukitan di Lock Muick, Balmoral Estate, Skotlandia.