Trik Beli BMW Bekas agar Tak Kena Tipu Penjual

Komunitas BMW E46 di Jakarta
Sumber :
  • Viva.co.id/Yunisa Herawati

VIVA.co.id – Ketika ingin membeli mobil Eropa, dalam kondisi bekas pakai, alias seken, terkadang calon konsumen susah menentukan mobil seperti apa yang laik dibeli, atau tidak. Ketelitian memang perlu diutamakan, agar kendaraan idaman didapat dengan harga terjangkau, namun bukan mobil bermasalah.

Mahalnya biaya perawatan mobil Eropa seperti BMW, memang membuat sebagian orang menghindari membeli mobil bekasnya, meski harga jualnya anjlok di pasaran. Karenanya, ada beberapa jurus jitu yang harus dilakukan ketika ingin membeli mobil Eropa bekas.

Menurut anggota komunitas pengguna BMW seri 3 E46, Zulham, langkah pertama yang perlu dilakukan calon pembeli mobil Eropa bekas, yakni melihat fault indikator di speedometer, apakah ada bagian yang masih menyala.

"Kalau ada yang nyala mesti dicek part apa yang rusak. Kalau mau tuntas, cek bersama ke bengkel spesialis yang punya scanner misalnya ABS, gear fault, airbag atau ASC," kata Zulham kepada VIVA.co.id, di Jakarta, Rabu 29 Maret 2017.

Langkah kedua, yakni dengan melakukan pengetesan kendaraan di jalan raya. Lakukan perpindahan gigi dari N ke D, atau dari N ke R. Menurutnya, jika ada timbul bunyi-bunyian, patut dicek lebih lanjut.

"Intip sisi bawah mobil, pastikan tidak ada rembesan-rembesan oli. Demikian juga dengan engine bay, lihat apakah banyak rembesan oli, atau kerak putih di jalur radiator. Kerak putih menandakan adanya kebocoran coolant jika mobil pakai coolant," ujarnya.

Lalu, lanjut dia, rasakan kaki-kaki mobil tersebut, apakah ada bunyi saat melintas di jalan rusak. Tak lupa cek seluruh audio dan air conditioner apakah masih berfungsi normal, atau tidak. "Untuk pengguna awam, yang paling aman sebetulnya bawa ke bengkel spesialis untuk dilakukan pengecekan secara umum, tentunya atas persetujuan si penjual," katanya. (asp)