Cara Sederhana Bikin Polusi Gas Buang Makin Kecil
- Carid
VIVA.co.id – Salah satu perangkat penting dalam sistem pembuangan kendaraan adalah catalytic converter. Komponen ini berfungsi menurunkan emisi gas buang, dengan cara menyaring udara sisa pembakaran.
Tak hanya itu, perangkat ini juga membuat pembakaran menjadi lebih sempurna, sehingga konsumsi bahan bakar mobil menjadi lebih efisien.
Dengan adanya regulasi batas emisi, perangkat ini menjadi ujung tombak untuk menjaga gas buang kendaraan agar tetap di bawah ambang batas. Karena fungsinya yang vital, catalytic converter juga perlu dirawat. Lantas, Bagaimana caranya?
Kepala Bengkel Daihatsu yang ada di kawasan Jalan Otto Iskandardinata, Jakarta Timur, Subur Triyanto, memberikan beberapa tips agar komponen penyaring pembuangan mobil itu dapat tetap bersih dan tidak mudah rusak.
"Secara teknis, sebetulnya catalytic converter tidak perlu mendapat perawatan khusus. Namun, untuk memaksimalkan fungsinya, ada beberapa tips yang perlu diperhatikan," kata Subur saat berbincang dengan VIVA.co.id di Jakarta.
Pertama, menurut Subur, adalah melakukan perawatan rutin di bengkel resmi. "Kedua, gunakan Bahan Bakar Minyak (BBM) dengan tingkat oktan maksimal, atau menambahkan fuel additive. Ini berfungsi untuk menggerus kotoran yang menempel pada catalytic converter," ujar dia.
Ketiga, apabila mobil sudah memiliki fitur Eco Driving, disarankan untuk memanfaatkan fitur tersebut, agar gas buang yang dikeluarkan minim polusi.
"Pengemudian yang berorientasi eco driving juga akan meningkatkan kinerja dan fungsi catalytic converter," jelasnya.