Hujan Bikin Mobil Kotor? Belum Tentu

VIVA Otomotif: Ilustrasi cuci mobil
Sumber :
  • Facebook Crestmont Hyundai

Jakarta, 18 Desember 2023 - Musim hujan sering kali dikaitkan dengan momen malas cuci mobil. Hal ini sering terjadi, karena banyak yang merasa percuma mencuci mobil karena akan kotor terkena hujan.

Namun, apakah benar bahwa air hujan menyebabkan mobil menjadi kotor? Dikutip VIVA Otomotif dari laman Hyundai Indonesia, hal itu tidak sepenuhnya benar.

Pertama, perlu diketahui bahwa air hujan tidak sekotor itu. Bahkan sebenarnya, Anda tidak perlu mencuci atau membilas mobil setelah hujan. Namun, memang ada baiknya mengeringkan mobil dengan lap untuk mencegah terjadinya waterspot.

Waterspot adalah bercak-bercak putih yang muncul pada permukaan cat mobil akibat air hujan yang mengering. Bercak ini dapat menyebabkan cat mobil menjadi kusam dan sulit dihilangkan.

VIVA Otomotif: Ilustrasi cuci mobil

Photo :
  • Cars24

Sedangkan terkait mobil yang kotor ketika hujan, bukan disebabkan oleh air hujan secara langsung, melainkan air yang sudah di jalanan dan menjadi cipratan.

Hal ini yang menyebabkan mobil kotor pada bagian bawahnya. Air yang sudah menyentuh permukaan akan menjadi air yang kotor dan menjadi media kotoran untuk menempel pada bagian mobil.

Sehingga, jika mobil hanya terparkir ketika hujan dan kembali berjalan ketika jalanan kering, tenang saja karena mobil tidak akan sekotor itu.

Kondisi cuaca yang kering dan berdebu justru lebih berpotensial untuk membuat mobil kesayangan Anda cepat kotor.