Ganti Aki Motor, Pilih yang Biasa atau MF

Ilustrasi aki sepeda motor
Sumber :
  • Youngchoppers

VIVA – Aki menjadi salah satu komponen penting yang dibutuhkan semua jenis kendaraan saat ini. Tanpa alat penyimpan daya listrik itu, mesin tidak bisa dihidupkan.

Pada kendaraan berbasis setrum atau listrik, aki menjadi komponen yang tidak terpisahkan dari sistem penggerak. Namun, bentuk dan ukurannya tentu sangat berbeda dari yang dipasang pada kendaraan dengan mesin konvensional.

Selain kendaraan listrik, antara aki mobil dan sepeda motor juga ada perbedaan. Dikutip dari laman Youmustbetrippin, Jumat 7 Desember 2018, ada dua jenis aki pada sepeda motor.

Yang pertama adalah jenis konvensional. Aki jenis ini masih menggunakan cairan sebagai katalis untuk menyimpan daya listrik. Sedangkan, jenis kedua yaitu yang bebas perawatan atau maintenance free (MF).

Pada aki MF, katalis yang digunakan biasanya berbentuk gel. Keuntungannya, saat motor diajak menikung dengan kemiringan ekstrem, maka cairan di dalam aki tidak akan tumpah.

“Aki MF bisa digunakan hingga kemiringan 45-55 derajat,” ujar Presiden Direktur PT Wacana Prima Sentosa sebagai penyedia aki merek Massiv di Indonesia, Wandi Wanadi di Jakarta.

Sebagai informasi, aki MF buatan Massiv untuk motor ditawarkan dengan harga Rp150-160 ribu. Sesuai namanya, setiap Rp5 ribu dari aki yang terjual akan disumbangkan untuk kegiatan amal. (kwo)