Terlihat Sepele, Kerikil pada Ban Mobil Bisa Bikin Bencana
- Shiftinggears
VIVA – Meski hanya berupa karet bundar, namun ban memegang peran penting pada kendaraan. Tanpa komponen ini, mobil atau sepeda motor akan kesusahan bergerak.
Jadi, sudah sewajibnya pemilik kendaraan menjaga kondisi ban, agar selalu dapat diandalkan ketika menyusuri jalanan. Perawatan ban tidak sesulit yang dibayangkan, cukup sediakan waktu beberapa menit saja.
Menurut General Manager Sales Planning and Administration PT Sumi Rubber Indonesia sebagai pemegang merek ban Dunlop di Indonesia, Hendra Himawan, jangan pernah meremehkan ban. Sebab, komponen itu selalu bersentuhan dengan kotoran yang ada di jalanan. Entah itu genangan air atau benda-benda tajam.
“Selalu lakukan pengecekan ban secara rutin. Pertama, lihat ada keretakan atau tidak. Kedua, cek tekanan angin ban. Terakhir, bersihkan material yang menempel di sela-sela alur ban, karena lama-kelamaan bisa merobek permukaan tanpa disadari,” ujarnya saat ditemui di pameran GIIAS 2018, Minggu 12 Agustus 2018.
Hendra mengatakan, perawatan ban berlaku tidak hanya untuk mobil, namun juga sepeda motor. Sebab, kerusakan yang mungkin timbul tidak berbeda.
Sekadar informasi, Dunlop saat ini dipercaya oleh beberapa pabrikan mobil sebagai penyedia ban resmi kendaraan yang mereka buat. Enasave EC300, Sport Maxx 050, Grandtrek AT25, Grandtrek ST30, merupakan jenis ban dari Dunlop yang banyak dipakai oleh pabrikan mobil.
“"Ada lebih dari 28 (model mobil) yang pakai Dunlop,” tuturnya.