Begini Kalau Yamaha RX 100 Bangkit dari Kubur, Gak Main-main

Yamaha RX-100
Yamaha RX-100
Sumber :
  • Rushlane

New Delhi, VIVA – Yamaha siap mengguncang pasar sepeda motor dengan rencana kebangkitan RX 100, model legendaris yang dulu mewarnai jalanan dengan suara khas dan gaya ikoniknya. Setelah hampir tiga dekade, RX100 akan kembali menghiasi aspal pada Januari 2025.

Bagi para pecinta motor klasik dan generasi baru, kehadiran RX 100 dengan sentuhan modern ini menjanjikan pengalaman berkendara yang unik dan menggetarkan.

Pertama kali hadir di India pada 1985, Yamaha RX 100 segera menjadi primadona dengan performa gesit, desain ringan, dan suara khas mesin dua tak. Namun, pada 1996 produksinya dihentikan karena aturan emisi yang semakin ketat, mengakhiri era mesin dua tak.

Meski begitu, kepopuleran RX 100 tidak pernah surut. Hingga kini, motor bekas RX 100 masih digandrungi, dengan banyak penggemar yang gemar memodifikasi model ikonik ini.

Yamaha RX 100

Yamaha RX 100

Photo :
  • XBHP

Dikutip VIVA Otomotif dari laman Admissionbsc, Senin 28 Oktober 2024, Yamaha India berencana membangkitkan RX 100 dengan penampilan dan mesin yang disesuaikan untuk zaman sekarang.

Rumor yang beredar menyebut RX 100 terbaru akan dilengkapi mesin 98cc berpendingin udara dengan tenaga sekitar 11 daya kuda, menghasilkan torsi sekitar 10,39 Nm. Efisiensi bahan bakar diperkirakan mencapai 40 km/liter, menjadikannya pilihan praktis untuk berkendara harian.

Dari sisi desain, Yamaha diprediksi tetap mempertahankan bentuk klasik, seperti tangki bahan bakar berbentuk tetesan air dan bodi ramping yang menjadi ciri khasnya. Bedanya, roda akan menggunakan pelek alloy yang lebih stabil dan mudah dirawat dibandingkan roda jari-jari klasik.

 pembaruan besar, RX 100 akan menghadirkan panel instrumen digital, lampu LED depan-belakang untuk meningkatkan visibilitas, dan rem cakram serta ABS untuk meningkatkan keamanan.

Diperkirakan akan dibanderol sekitar 140 ribu rupee atau sekitar Rp 26,6 juta, RX 100 baru ini berada di segmen premium 100cc, bersaing dengan motor 125-150cc lainnya.