Dua Motor Honda Ini Banjir Pesanan di GIIAS 2022

Booth Honda Motor di GIIAS 2022
Sumber :
  • VIVA Otomotif/Muhammad Thoifur

VIVA Otomotif – PT Astra Honda Motor telah meluncurkan berbagai jenis kedaraan motor baik skutik maupun sport. Hal itu menjadi bentuk komitmen perusahaan untuk memenuhi kebutuhan konsumennya di pasar otomotif Indonesia.

Melalui pameran Gaikindo Indonesia Internasional Auto Show (GIIAS) yang baru saja diselenggarakan, perusahaan asal Jepang ini menjual beragam produk untuk pengunjung. Sudah 11 hari diselenggarakan, ada dua model motor mereka yang banjir pemesanan.

General Manager Sales AHM, Ignatius Didi Kwok mengatakan model tersebut adalah All New Honda PCX160 dan New Honda ADV160 yang mampu memikat pengunjung. Kedua kuda besi itu mencatat penjualan sebanyak 557 unit selama pameran berlangsung.

Motor New Honda ADV 160 di GIIAS 2022

Photo :
  • VIVA Otomotif/Muhammad Thoifur

“Dua skutik besar ini memang menjadi produk yang dinantikan pecinta sepeda motor Honda. Terima kasih atas kepercayaan pengunjung yang telah memilih sepeda motor Honda. Kami akan terus melanjutkan komitmen menghadirkan sepeda motor sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidup konsumen dengan dukungan layanan purna jual terbaik,” ujar Ignatius melalui keterangan resmi diterima VIVA, Senin 22 Agustus 2022.

Menurut data perusahaan, All New Honda PCX160 terjual 349 unit (varian ABS dan CBS), sedangkan New Honda ADV160 membukukan penjualan 208 unit (ABS dan CBS). Hal tersebut mencerminkan besarnya minat dan antusiasme pengunjung terhadap jajaran sepeda motor. 

“Sepanjang pameran, AHM mengoleksi total penjualan hingga 1.882 unit dengan penjualan terlaris didominasi All New Honda PCX160, New Honda ADV160, Honda Vario series, dan Honda Scoopy,” tambahnya.

Lantas, mengapa kedua model tersebut laris manis di pasar? Ignatius memberitahu bahwa motor tersebut mengadopsi mesin yang lebih bertenaga dengan kapasitas 160cc 4 katup enhanced Smart Power plus (eSP+), serta memiliki teknologi minim gesekan dan performa yang meningkat. 

Maka tak heran, All New Honda PCX160 ini memberikan kesempurnaan puncak saat dikendarai harian maupun turing. Tampilannya pun didesain mewah dan dinamis, memberikan ekspresi berkelas tinggi dan semakin mendukung gaya pengendaranya.

Sementara itu, New Honda ADV160 dibekali desain tough and robust yang proporsional, semakin sesuai dengan karakter pengendara yang aktif. Skutik ini semakin bertenaga melalui mesin baru 160cc 4 katup eSP+ (enhanced Smart Power Plus) yang menyuguhkan performa responsif dalam berkendara harian.

Sedikit informasi, untuk harga satu unit model All New Honda PCX 160 ini dibanderol seharga Rp32 juta, sementara untuk New Honda ADV 160 ditawarkan Rp36 juta. Harga dari kedua model tersebut sudah on the road DKI Jakarta.