Heboh Kemunculan Honda Forza 150, Inikah Wujudnya?

Honda Forza 150. Foto: Greatbiker.
Sumber :
  • Greatbiker.

VIVA – Beberapa bulan lalu, pabrikan roda dua asal Jepang, Honda dikabarkan tengah menyiapkan produk baru dari segmen skuter matik, yakni Honda Forza 150. Kendaraan tersebut merupakan versi mungil dari Honda Forza 350 yang telah meluncur lebih dulu. Lantas, bagaimana wujudnya?

Disitat VIVA Otomotif dari Greatbiker, Senin 25 Oktober 2021, kabarnya Honda Forza 150 bakal menggunakan rangka yang sama dengan Honda PCX. Hanya saja, desainnya dirombak total untuk menguatkan nuansa sporty di tubuh kendaraan.

Julak Sendie Design membuat gambar rekaan yang menampilkan desain Honda Forza 150 secara utuh. Pada bagian depan, identitas Forza terlihat jelas melalui lekukan fairing atau sayap yang serba meruncing. Sementara headlamp atau lampu depannya dibuat membentuk pola ‘V’ dengan tambahan windshield besar di atasnya.

Honda Forza 150. Foto: Greatbiker.

Photo :
  • Greatbiker.

Kendaraan tersebut juga menggunakan dudukan tebal dengan permukaan berundak di baris kedua. Sedangkan ekornya benar-benar ‘menyomot’ milik Honda Forza 350 yang dibuat lebih simpel dan minimalis.

Menariknya, meski hanya sekadar rekaan, namun desain yang dibuat Julak Sendie Design biasanya hampir mirip dengan produk aslinya. Hal tersebut pernah dibuktikan saat peluncuran Yamaha Exciter atau MX-King terbaru, Yamaha Aerox Connected, dan Honda PCX 160.

Itulah mengapa, menarik dinantikan, apakah gambar rekaan terbarunya benar-benar sesuai dengan produk aslinya.

Bocoran Fitur dan Mesin Honda Forza 150

Kabarnya, fitur Honda Forza 150 bakal mirip-mirip dengan Honda PCX yang dipasarkan di Indonesia, yakni menggunakan panel instrumen full digital, soket pengisian daya ponsel, pencahayaan berjenis LED, sistem pengereman anti-lock braking system, dan Honda Selectable Torque Control atau HSTC.

Sementara mesinnya menggunakan jantung mekanis yang sama dengan Honda PCX 150 atau Honda ADV 150, yaitu eSP+ dengan kapasitas 149cc yang mampu menghasilkan tenaga 14,4 daya kuda dan torsi puncak 13,8 Nm.

Sayangnya, hingga saat ini, belum diketahui kapan Honda Forza 150 diluncurkan dan berapa perkiraan harganya.