Ekstremnya Cara Bocah-bocah Ini Mencuci Motor
- Instagram @agoez_bandz4
VIVA – Salah satu cara yang bisa dilakukan, agar kendaraan selalu tampil bersih adalah dengan mencucinya. Selain itu, keuntungan lain yang didapat adalah komponennya jadi tidak mudah rusak.
Sebab, kotoran menjadi salah satu hal yang bisa menimbulkan kerusakan pada komponen mobil atau motor. Misalnya, air bekas hujan ata kotoran hewan yang menempel di bodi dalam waktu lama, bisa membuat cat rusak.
Untuk mencuci kendaraan, kamu bisa melakukannya sendiri di rumah. Apabila malas atau tidak ada waktu, bisa datang ke tempat cuci yang banyak tersedia.
Satu hal yang harus diperhatikan saat membersihkan kendaraan, yakni kualitas airnya. Pastikan air yang digunakan bersih, karena jika tidak justru bisa membuat kerusakan pada bodi.
Baca Juga: Motor Rp15 Jutaan Pesaing Lexi
Lalu, jangan sekali-kali mencuci kendaraan dengan cara seperti yang dilakukan oleh anak-anak di bawah ini. Memang, motor yang mereka cuci menjadi bersih. Tapi, usia pakainya akan tidak lama.
Alasannya, mereka mengguyur seluruh bagian sepeda motor dengan air laut yang mengandung banyak garam. Tidak hanya satu, namun tiga motor sekaligus yang mereka cuci.
Dilansir dari laman Instagram @agoez_bandz4, Selasa 18 Februari 2020, ada empat bocah yang sengaja memarkir motor mereka di pantai dan mengguyur kuda besi itu dengan air laut.
Mereka tampak asyik membersihkan motor, tanpa menyadari bahwa air yang digunakan dapat menyebabkan korosi dalam waktu cepat. Kelakuan bocah-bocah itu juga mendapat tanggapan dari warganet.
“Mungkin dia lagi tes anti karat,” tulis warganet.
“Besoknya langsung nyesel,” komentar warganet lainnya.