Motor Trail Buatan Kelapa Gading Ini Laris Manis di Luar Negeri

Tes Honda CRF150L di medan trabas.
Sumber :
  • AHM

VIVA – Motor trail menjadi salah satu jenis motor yang dijual, selain skuter matik, bebek dan sport. Bermodal ground clearance tinggi dan ban pacul, membuatnya sangat cocok dipakai untuk melibas trek non aspal.

Pilihan motor trail kini sangat beragam. Salah satunya dari merek Honda, yakni CRF150L. Kuda Besi itu sudah diproduksi secara lokal di pabrik Astra Honda Motor, di Pegangsaan, Kelapa Gading, Jakarta Utara. Banderol untuk menebusnya mulai dari Rp34,5 juta.

Selain untuk kebutuhan domestik, motor untuk teman bertualang ini juga dikirim ke luar negeri. Sebanyak 1.200 motor CRF150L dikirim ke luar negeri di bulan Juli 2019, angka tersebut naik, jika dibandingkan Juli tahun lalu yang hanya mencapai 920 unit.

General Manager Overseas Business Division AHM, Kurniawati Slamet mengatakan,tidak hanya dijual untuk penggemar di dalam negeri, minat konsumen Honda CRF150L di luar negeri juga sangat tinggi.

“Kami yakin sepeda motor Honda produksi anak bangsa dapat bersaing dengan produk sepeda motor di negara lain. Hal tersebut terlihat dari penerimaan produk ekspor yang sangat baik," ujarnya dalam siaran pers, Rabu 21 Agustus 2019.

Selain trail CRF150L, jajaran produk yang diekspor AHM pada Juli 2019, yakni skutik sebanyak 23.845 unit, motor bebek dengan jumlah 1.032 unit, serta segmen motor sport yang mencapai 1.500 unit.

Tak hanya melakukan pengiriman unit secara utuh atau compeletely built up (CBU), AHM juga melakukan pengiriman secara terurai atau completely knocked down (CKD) sebanyak 32.220 set. Negara tujuan antara lain Vietnam, Malaysia, Jepang, Thailand, dan Kamboja.