Yamaha Siapkan Motor Baru untuk Lawan Honda BeAT
- Yamaha
VIVA – Hingga saat ini, belum ada sepeda motor di Indonesia yang bisa menyaingi penjualan Honda BeAT. Setiap bulan, skuter matik tersebut laku ratusan ribu unit.
Yamaha memang memiliki pesaingnya, yakni Mio M3 125. Tapi, peminatnya tidak sebanyak BeAT. Padahal, kapasitas mesin yang diusung Mio lebih besar 15cc.
Agar tidak terus ketinggalan, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing sebagai produsen, dikabarkan sedang sibuk menyiapkan motor baru. Serinya masih sama, yakni Mio, tapi tidak lagi menggunakan embel-embel M3.
Dilansir dari Greatbiker, Selasa 20 Agustus 2019, YIMM diketahui mendaftarkan paten nama dua produk baru mereka. Nama yang dimaksud adalah Mio Gear dan Mio Gravis.
Baca juga: Orang Medan Bikin Asuransi Mobil Pusing Tujuh Keliling
Belum diketahui, apakah dua model itu akan menggantikan M3, atau hanya sebagai pelengkap varian saja. Saat ini, diketahui Mio juga tersedia dalam versi S, Z dan Soul. Seri yang terakhir dijual, tanpa memakai nama Mio lagi.
Sejauh ini, baru informasi soal nama saja yang diketahui. Namun, ada dugaan bahwa Yamaha akan melakukan rombakan cukup banyak, agar skuter matik tersebut memiiki tampilan yang lebih modern.
Fitur canggih juga diduga bakal disematkan, seperti start stop dan keyless. Penerangan utama menggunakan LED, yang hemat energi namun memiliki pencahayaan cukup terang.
Teknologi Variable Valve Actuation tidak disebut bakal dipasang. Sejauh ini, Yamaha baru melakukannya pada skuter matik dengan kapasitas mesin di atas 150cc. (kwo)