Lirik Modifikasi Gahar Scorpio Milik Anggota Brimob

Scorpio bergaya Scrambler milik Yusra.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Jeffry Yanto

VIVA.co.id – Meski menjadi anggota Korps Brimob Polri, Yusra Firdaus masih menyempatkan waktu untuk menyalurkan hobinya merombak Yamaha Scorpio miliknya. Berbagai aliran sudah dicobanya, dan kini nampak nyaman dengan gaya Scrambler. Kata Yusra, motor itu juga kerap dipergunakannya tiap ada kesempatan untuk memacunya.

"Awalnya memang sudah diubah jadi trail, tapi karena sekarang lagi musim Scrambler, saya jadi kepengin dan jadi suatu kepuasan sendiri," ujar Yusra saat berbincang dengan VIVA.co.id, Kamis, 29 Desember 2016.

Untuk mendukung gaya Scrambler yang diusungnya, sasis Scorpio kemudian dipotong 10 sentimeter. Alhasil, motor ini hanya bisa mengangkut seorang penumpang, yakni si penunggang. Pada bagian tangki dan bodi, dilabur dengan warna kesukaannya, putih, biru dan merah.

Langkah selanjutnya, sektor kaki-kaki. Ia menggusur pelek jari-jari bawaan pabrik yang diganti dengan model racing. Sedangkan suspensi depan-belakang, serta masalah pengereman, masih standar pabrikan. "Kalau belakang tetap tromol, memang saya sengaja tidak bikin cakram, karena menurut saya tromol lebih nyaman untuk pengereman belakang," tutur dia.

"Kalau pelek racing saya pakai Scorpio tahun 2010. Itu pelek copotan saya belinya, kalau asli motor ini masih jari-jari, karena menurut saya Scrambler lebih pantas pakai pelek racing."

Tak puas rasanya bagi Yusra jika motor sudah diubah, namun mesin masih belum dikorek. Ia kemudian melakukan perombakan dengan menaikkan oversize piston menjadi 100. Alhasil, kapasitas mesin yang awalnya hanya 225cc kini menjadi 250cc. "Untuk mendukung semua itu saya ganti karburator Keihin 28, pengapian hanya koil saja yang diganti Bluethunder, CDI masih standar. Begini saja bensin sudah lumayan boros," tutur dia.

Berikut data modifikasi lengkapnya:

Velg = Original Scorpio 2010

Ban depan/belakang = Swallow 100/80

Setang = Fatbar

Racer = Xtion

Karet shockbreaker depan = Suzuki TS

Tangki = Custom by BMS

Bodi = Custom by BMS

Tameng depan = Custom by BMS

Jok = Singel seat custom

Sasis = Custom by BMS

Karburator = Keihin 28

Koil = Bluethunder

Knalpot = Custom by BMS

Lampu depan = Custom 

Lampu belakang = LED