Cara Kembalikan Fungsi Rem Mobil Usai Terjang Banjir
- Twitter.com/TMCPoldaMetro
VIVA.co.id – Beberapa waktu lalu, Jakarta diguyur hujan deras yang mengakibatkan beberapa ruas jalan tergenang air. Tak sedikit kendaraan baik motor maupun mobil yang terjebak banjir.
Nah, dalam kesempatan ini VIVA.co.id akan membahas mengenai cara memulihkan mobil korban banjir. Salah satu sektor yang juga pantas dicermati adalah bagian pengereman.
Ya, karena letaknya di bawah, komponen ini tentu rentan terhadap genangan air hujan. Akibatnya bisa berkarat dan membuat kinerjanya tidak maksimal. Tips ini diberikan Saiful Anwar, Wakil Kepala Bengkel Plaza Toyota Pemuda, Jakarta Timur.
Saiful mengatakan sistem pengereman yang basah usai menerjang banjir cukup berisiko untuk penumpang. Pasalnya, brake pads/kampas rem basah bisa berpengaruh terhadap kemampuan pengereman dan juga licin.
"Cara mengetahuinya juga cukup mudah, misalkan kampas remnya basah atau tidak maksimal geraknya, cukup didengarkan dari bunyinya," kata Saiful kepada VIVA.co.id, Kamis, 2 Maret 2017.
Jika sudah kebasahan, Saiful menyarankan agar kampas rem mobil segera dikeringkan. Cara termudah dengan menekan pedal rem berulang kali usai mobil melibas banjir.
"Simpelnya begini, saat mobil sudah terkena banjir, coba dijalankan. Kalau terasa kurang maksimal maka harus diinjak pedal rem berulang kali untuk membuat brake pads cepat panas dan mengering," ujarnya.
Lebih lanjut, Saiful mengungkapkan, apabila masih belum berfungsi dengan baik, usahakan untuk mendatangi bengkel terdekat agar dilakukan pemeriksaan terhadap kinerja rem. (ase)