Armada Uber Tanpa Sopir Siap Beroperasi Akhir Bulan Ini

Armada baru Uber yang bisa berjalan sendiri tanpa sopir.
Sumber :
  • Wired

VIVA.co.id – Dalam beberapa hari ke depan, masyarakat pelanggan Uber akan dikejutkan dengan armada baru yang mereka gunakan. Layanan transportasi berbasis aplikasi itu akan menjadikan Sport Utility Vehicle (SUV) mewah Volvo XC90 menjadi armada taksi online.

Menariknya, mobil-mobil itu akan berstatus autopilot, artinya bisa berjalan sendiri tanpa harus dikemudikan sopir. Uber sedianya akan menyiapkan 100 armada yang dikirim secara bertahap hingga 2016 di Pittsburgh, Amerika Serikat. Demikian dilansir Wired, Senin, 22 Agustus 2016.

Meski demikian, untuk sementara Uber tetap akan menghadirkan sopir di dalam Volvo XC90 untuk mengawasi mobil itu jika ada kegagalan pada komputer. Dari rencana yang disampaikan, baru beberapa unit yang sudah siap menerima panggilan pelanggan.

Bicara ongkos, karena masih dalam bagian uji coba, pelanggan bisa menggunakan mobil ini secara cuma-cuma alias gratis. Sementara tarif standar di sana, sebesar US$1,05 atau setara Rp14 ribu per mil alias 1,6 kilometer. Nantinya, ongkos dikatakan bakal lebih murah ketimbang mengemudi memakai mobil pribadi.

Dilaporkan, Uber meluncurkan armada autonomous Volvo dengan nilai proyek US$300 juta, yang didanai oleh dua perusahaan. Pittsburgh sendiri merupakan wilayah uji coba karena wilayah ini dinilai mendukung untuk menjajal mobil berteknologi canggih itu sebagai armada baru Uber.

Terkait dengan proyek tersebut, Volvo berencana bakal menggelar eksperimen di China, Inggris, dan Swedia. Nantinya, mobil tanpa sopir ini akan memiliki bentuk serupa seperti mobil pada umumnya. Mode autopilot sedianya bisa diaktifkan saat berada di jalan tol atau lingkungan khusus seperti perumahan dan kompleks industri.

(mus)