Orang Kaya, Siap-siap Anda Kedatangan Mobil Spesial dari BMW

Mobil konsep BMW.
Sumber :
  • Autoexpress

VIVA.co.id - Sebagai wujud peringatan ulang tahun ke-100, perusahaan otomotif asal Jerman, BMW, berencana meluncurkan mobil edisi khusus bagi pecintanya di seluruh dunia.

Dilansir Autoexpress, Selasa, 7 Maret 2016, mobil yang akan diluncurkan tahun ini, disebut sebagai mobil legendaris. Belum lama ini, BMW merilis sebuah gambar teaser (penggoda) yang menunjukkan mobil spesialnya tersebut. Terlihat grille dan lampu depan sangat mirip dengan supercar i8. Meski demikian, BMW masih enggan menyebutkan nama dan keunggulan mobil terbarunya.

Sebuah pernyataan di situs BMW mengisyaratkan mobil tersebut bakal mengadopsi teknologi masa depan. "Sejak perusahaan ini dibentuk 100 tahun yang lalu, BMW Group selalu menetapkan pandangan masa depan dan menjadi kekuatan inovatif konsisten untuk kemajuan,” tulis BMW.

Sementara itu, Bos BMW, Harald Kruger juga mengatakan bila pihaknya berjanji akan terus berkembang, sehingga mampu menciptakan kendaraan masa depan bagi seluruh masyarakat dunia. "Perusahaan telah terus-menerus berkembang dan dalam beberapa kasus kami akan menemukan kembali sebuah kendaraan yang mampu berlanjut di masa depan,” ungkapnya.

Informasi yang beredar menyebutkan bila mobil terbaru BMW akan menggunakan sistem plug-in hybrid, atau menggabungkan antara tenaga listrik dan bensin. Lantaran tergolong canggih dan futuristik, dipastikan mobil ini akan menghapus dahaga para kalangan jetset yang memiliki uang berlebih.