Baru Sebulan, Fortuner Telah Dipesan Sebanyak 7 Ribu Unit

Janaine di tengah acara All New Fortuner.
Sumber :
  • FOTO: VIVA.co.id/Herdi Muhardi

VIVA.co.id – Diluncurkan pertengahan Januari 2016, All New Fortuner langsung menjadi buruan konsumen di Indonesia. Sebulan meluncur, mobil Sport Utility Vehicle (SUV) dengan bodi gambot dan kapasitas tujuh penumpang ini sudah terpesan hingga 7.000 unit.

Hal ini pun diungkapkan langsung Managing Officer, Toyota Motor Corporation sekaligus President Director PT Toyota-Astra Motor, Hiroyuki Fukui saat ditemui di salah satu hotel di kawasan Kuningan, Jakarta.

“Kami ucapkan terima kasih atas kesabaran konsumen kami yang telah menantikan kendaraan pilihannya datang ke rumah. Saya pastikan kami akan bekerja ekstra agar kendaraan Anda segera dikirimkan ke rumah,” ujar Fukui.

Pria Jepang ini menyatakan bahwa 2015 merupakan tahun yang sangat menantang dan hanya segmen SUV yang mengalami peningkatan sekitar 18 persen saat perekonomian tengah terpuruk.

Adapun menurut PR Manager PT TAM, Rouli Sijabat, hingga saat ini All New Pajero sudah dilakukan pengiriman kepada konsumen. “Pengiriman sudah dilakukan dua minggu setelah peluncuran. Adapun untuk model apa saja yang sudah dikirim datanya belum bisa diberitahu,” ujar Rouli.

Sekedar informasi, All New Fortuner hadir dengan varian 4x2 SRZ A/T dengan mesin bensin berkapasitas 2.700cc, serta 4x2 diesel 2.400cc yang hadir pada VRZ A/T dan G baik manual maupun otomatis.

Berikut daftar harga All New Fortuner:

G 2.4 M/T 4×2: Rp442 juta
G 2.4 A/T 4×2: Rp460 juta
G 2.4 A/T 4×4: Rp557 juta
SRZ 2.7 4×2 A/T: Rp509,1 juta
VRZ 2.4 4×2 A/T: Rp494 juta