Wajah Nissan Juke Terbaru Lebih Kalem, Tenaga Makin Sangar
Rabu, 9 Desember 2015 - 12:47 WIB
Sumber :
- RM Design
VIVA.co.id
- Kabar terbaru datang dari Nissan Juke versi terbaru. Generasi terbaru mobil bergenre
Sport Utility Vehicle
(SUV) itu sedianya akan diperkenalkan tahun depan.
Juke terbaru dilaporkan hadir dengan penjejalan mesin hybrid. Artinya, dapur pacu Juke terbaru tersebut menggabungkan mesin menggunakan bahan bakar minyak dan motor listrik bertenaga baterai yang bersumber dari LEAF.
Pengaturan ini kabarnya akan memungkinkan Juke terbaru memiliki tenaga lebih sangar, yakni 107 bhp (80 kW) dan torsi 187 lb-ft (254 Nm). Demikian dilansir
Baca Juga :
Meski sudah digembar-gemborkan
Motoring
, Nissan hingga kini masih membisu tentang Juke edisi terbaru. Termasuk soal model Nissan Juke terbaru yang dikatakan
Motoring
akan mengambil beberapa isyarat dari konsep Gripz yang belum lama ini diperkenalkan ke publik.
Sementara itu, dilansir
Wolrdcarfans
, Nissan Motor dilaporkan bakal memproduksi versi terbaru dari Nissan Juke awal tahun depan. Nissan sepertinya sangat serius menghadirkan Juke terbaru, karena memang dianggap laris di Eropa dan sekitarnya.
Setidaknya, pada September lalu Nissan menggelontorkan investasi senilai 100 juta poundsterling atau sekira Rp2,23 triliun untuk pengembangan kapasitas pabrik di Sunderland, Inggris. Di pabrik itu lah Nissan Juke untuk Eropa dan sekitarnya diproduksi.
Beberapa waktu lalu, rumah desain dari Belanda, RM Design, telah membuat
rendering
(gambar rekaan) Juke terbaru. Dari sketsa buatan RM Design, Juke terbaru tampak lebih
soft
dari versi konsep Gripz, dan tak seradikal model Juke saat ini.
Platform
dari Juke terbaru masih menggunakan
platform
yang sama dengan
platform
yang digunakan generasi baru pada Nissan Micra (March) dan Renault Clio, yakni
platform
CMF-B. Namun, hingga kini masih belum ada informasi soal teknis sistem penggerak roda. (art)