Daftar Harga Mobil Sedan Terbaru, Bisa Jadi Pilihan
- VIVA/Arianti Widya
Jakarta – Mobil sedan selalu berhasil mencuri perhatian masyarakat Indonesia dengan perpaduan antara kenyamanan, performa, dan desain yang menawan.
Kendaraan segmen ini kerap menjadi simbol status dan kemewahan, dengan berbagai model yang menawarkan fitur-fitur canggih serta bahan interior berkualitas tinggi.
Tak heran bila mobil sedan seringkali dibanderol dengan harga lebih mahal dibandingkan segmen lainnya.
Kemudian, mobil sedan tak hanya memberikan pengalaman berkendara yang menyenangkan, kendaraan ini juga memiliki desain yang elegan dan menawan. Popularitas mobil sedan pun tak pernah surut, baik untuk model produksi lama maupun baru.
Di Indonesia sendiri, ada beberapa pabrikan otomotif yang bermain di segmen mobil sedan, yaitu Honda, Toyota, BMW, Hyundai, BYD, dan lainnya.
Merek-merek tersebut menawarkan mobil sedan dengan keunggulan, kelebihan, dan harganya masing-masing.
Bahkan saat ini tak hanya berbasis mesin, mobil sedan sudah ada yang berbasis elektrifikasi atau menggunakan teknologi listrik dan hybrid.
Misal, Hyundai menghadirkan Ioniq 6 sebagai sedan listrik premium untuk pasar Indonesia. Mobil ini dibekali baterai 77,4 kWh dan menggunakan dual motor dengan sistem penggerak All-wheel Drive (AWD).
Mobil listrik ini mampu menghasilkan daya sebesar 239 kW dan torsi 605 Nm. Ioniq 6 pun diklaim mampu melaju dari 0-100 km/jam hanya dalam waktu 5,1 detik, dengan kecepatan maksimal mencapai 185 km/jam.
Lebih lanjut, pabrikan asal Jepang, Honda menghadirkan mobil sedan berbasis Hybrid, bernama Acoord e:HEV.
Mobil ini menggunakan mesin e:HEV DOHC berkapasitas 2.0 L 4-silinder. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga 145 ps dan torsi 179 Nm.
Sementara motor listriknya bisa menghasilkan tenaga 184 PS dan torsi 335 Nm. Kombinasi keduanya membuat kendaraan mampu menyemburkan daya 207 PS.
Lebih lanjut, berikut ini daftar harga dari pilihan-pilihan mobil sedan di pasar Indonesia berstatus on the road Jakarta, dirangkum VIVA Otomotif:
Honda Civic RS - Rp616,8 Juta
Toyota Corolla Altis Hybrid- Rp623 Juta
BYD Seal - Rp629 Juta
Toyota Camry Hybrid - Rp945,4 Juta
Honda Accord e:HEV - Rp959 Juta
BMW 3 Sedan Series - Rp1,1 Miliar
Hyundai Ioniq 6 - Rp1,22 Miliar
Lexus ES - Rp1,32 Miliar
BMW i5 - Rp2,17 Miliar
BMW 7 Sedan Series - Rp2,5 Miliar
Lexus LS - Rp3,75 Miliar