Ini Wujud Mobil Listrik Pesaing Hyundai Ioniq 5 Siap Meluncur
- insideevs
VIVA Otomotif â MG akhirnya merilis wujud mobil listrik terbaru mereka, yakni MG4 EV. Mobil bergaya crossover 5 penumpang ini akan menjadi pesaing kuat mobil listrik asal Korea Selatan, Hyundai Ioniq 5.
Melansir dari Insideevs, Selasa 5 Juli 2022, MG4 EV akan jadi mobil MG pertama yang pakai Modular Scalable Platform (MSP). Untuk tampilan mengusung gaya modern, dengan bentukan lampu depan dan belakang yang sporty.
MG4 EV akan memiliki 2 kapasitas baterai, yakni 51 kWh atau 64 kWh. Tinggi baterai mobil ini hanya 110 mm (4,3 inci) dengan distribusi berat 50:50, MG4 menggunakan motor listrik yang dipasang di belakang.
Untuk jangkauan mobil WLTP 218-281 mil (350-452 km). Mobil ini juga siap mendukung penggerak AWD dengan potensi penambahan motor listrik kedua di depan.
Bagian dalam mobil dilengkapi oleh dashboard full digital, panel instrumen layar sentuh, dan pengisi daya nirkabel. Untuk spesifikasi lengkapnya MG akan umumkan dengan harga untuk pasar Inggris.
âMG4 EV merupakan komponen kunci untuk tahapan berikutnya pertumbuhan untuk MG. Arsitektur MG memungkinkan kami menghadirkan berbagai pilihan mengembangkan berbagai kendaraan listrik di Inggris, dengan berbagai pilihan terbaik dalam hal desain, teknologi terkini, dan nilai lebih dalam kepemilikan,â ujar David Allison, Head of Product & Planning at MG Motor Inggris.