Lexus Hadirkan Mobil Listrik Murni Pertama

All New Lexus RZ
Sumber :
  • Dok: Lexus

VIVA – Lexus resmi memperkenalkan produk baru dengan penggerak listrik murni atau battery electric vehicle, untuk pasar global. Kendaraan tersebut diberi nama All-New Lexus RZ.

Perusahaan asal Jepang ini terus berkomitmen untuk mewujudkan program karbon netral, dengan menawarkan jajaran lengkap BEV di semua kategori pada 2030 mendatang. Lima tahun kemudian, mereka berupaya mencapai 100 persen penjualan produk baru ini secara global.

Diketahui, Lexus merupakan pembuat mobil mewah yang terus mengedepankan mobil yang menarik. Bahkan, mereka juga membantu lingkungan secara global untuk mencapai tahap bebas dari emisi gas buang.

Dikutip VIVA Otomotif dari JapanToday, Sabtu 23 April 2022, secara tampilan mobil baru ini mengusung desain kendaraan yang unik dengan pengalaman berkendara yang dibantu oleh teknologi elektrifikasi canggih.

All New Lexus RZ

Photo :
  • Dok: Lexus

Bicara soal performa, mobil ini menggunakan platform bernama e-TNGA, yang dikhususkan untuk BEV atau mobil listrik berbasis baterai. Untuk ukuran, platform tersebut dikategorikan ringan dan kokoh guna meningkatkan performa melalui disribusi bobot yang optimal.

Lebih lanjut, All-New RZ ini juga memiliki adopsi kontrol kemudi baru dan sistem penggerak semua roda yang menggunakan teknologi elektrifikasi. Adanya teknologi itu, memungkinkan kontrol kendaraan yang sesuai dengan keinginan pengemudi.

Bodi mobil tersebut akan berfokus pada efisiensi aerodinamis, proporsi yang dioptimalkan, dan gaya. Adanya desain baru ini, Lexus berevolusi dengan mengantarkan estetika baru untuk jajaran BEV.

Sementara itu, untuk interior pada mobil baru ini memiliki kesan minimalis yang berfokus pada kemewahan mobilitas pengendara. Bahkan material yang dipakai berkualitas premium berkat sentuhan yang teknologi canggih.

Selain itu, kabinnya digandang-gadang memiliki atap panoramik yang tersedia secara visual membuka ruang. Untuk kenyamanan pada mobil ini ditingkatkan dengan sistem pemanas yang sangat efisien untuk penumpang nantinya.