Beli Jeep Rubicon Kini Semakin Mudah

Diler baru Jeep di Jakarta Selatan
Sumber :
  • Dok: TDA

VIVA – Merek otomotif Jeep dikenal sebagai pembuat kendaraan tangguh, yang bisa digunakan untuk melintasi berbagai jenis medan. Tak heran, jika produk mereka zaman dahulu banyak dipakai sebagai kendaraan operasional di Sumatera dan Kalimantan.

Pabrikan asal Amerika Serikat itu menawarkan lini terbaru mereka di Tanah Air, melalui PT DAS Indonesia Motor. Dua model baru saja didatangkan dari negara asalnya pada tahun lalu, yakni Jeep Wrangler dan Jeep Gladiator.

Untuk seri Jeep Wrangler, tipe Sport tidak lagi tersedia. Calon pembeli hanya bisa memilih Sahara Unlimited penggerak empat roda, Jeep Rubicon penggerak dua roda dan Rubicon Unlimited penggerak empat roda.

Mobil berkapasitas tujuh orang itu ditawarkan dengan harga mulai dari Rp1 miliar, namun ada juga tipe yang banderolnya hampir menyentuh Rp2 miliar dengan status on the road DKI Jakarta.

Pembukaan diler baru Jeep di Jakarta Selatan

Photo :
  • Dok: TDA

Saat mulai memasarkan produk mobil gagah itu, DAS Indonesia Motor hanya memiliki dua diler. Namun, belum lama ini mereka menunjuk TDA Luxury untuk memasarkan dan melayani perawatan berkala Jeep, khususnya di Jakarta.

“Bersama TDA yang mempunyai pengalaman di segmen premium luxury car, akan menghasilkan sinergi yang terbaik yang memfokuskan kepada kepuasan pelanggan Jeep,” ujar Chief Operating Officer DAS Indonesia Motor, Dhani Yahya melalui keterangan resmi, dikutip VIVA Otomotif Senin 7 Maret 2022.

TDA mempunyai fasilitas yang berbeda lokasi antara ruang pamer dan workshopShowroom mereka ada di Jalan Kramat Pela Raya, sementara bengkel di Jalan Radio Dalam. 

Setiap calon konsumen yang datang akan didampingi oleh tim sales consultant, dan fasilitas yang ditawarkan mulai dari ruang tunggu, WiFi gratis serta free coffee and snack.

Selama masa promosi, Jeep TDA memberikan diskon 20 persen biaya jasa dan suku cadang sampai dengan 4 April 2022. Sementara untuk pembelian unit, ada uang muka 15 persen atau bunga nol persen selama satu tahun ditambah voucher Paint Protection Film senilai Rp5 juta.