Ribuan Unit Mobil Mercy Terjual di Indonesia Sepanjang 2021
- PT MBDI.
VIVA – Meski badai pandemi belum sepenuhnya reda, namun PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia atau MBDI sukses menjual ribuat unit mobil penumpang selama 2021. Bahkan, pabrikan yang lebih dikenal dengan sebutan Mercy tersebut mengaku, persentase peningkatannya mencapai dua digit.
Presiden Direktur atau Presdir MBDI, Choi Duk Jun mengatakan, sepanjang tahun lalu ada 2.537 unit mobil penumpang yang berhasil terjual ke konsumen di dalam negeri. Nominal tersebut meningkat 14 persen dibandingkan tahun lalu.
"Kami mengawali 2021 sangat kuat dengan memperkenalkan C-Class Final Edition, di mana generasi terbaru ini telah menjadi sangat populer. Model ini merupakan model pertama dari 10 model kendaraan terbaru yang diperkenalkan di tahun ini," ujar Duk Jun, dikutip VIVA Otomotif dari keterangan resmi, Sabtu 8 Januari 2022.
Capaian tersebut membuat pabrikan asal Jerman itu kembali mempertahankan posisinya di segmen mobil premium di Indonesia. Adapun kontribusi penjualan terbesar dihasilkan dari model GLC, GLE, dan C-Class.
Diketahui, PT MBDI terus meluncurkan model teranyar untuk memperluas pangsa pasar di Tanah Air. Pada Oktober 2021, mereka meluncurkan New AMG A 35 Sedan dan New AMG GLA 35 yang dirakit secara lokal di pabrik Wanaherang, Bogor, Jawa Barat.
Duk jun mengaku, selain rajin meluncurkan produk unggulan baru, program penjualan yang dilakukan bersama mitra finansial juga berkontribusi dalam pencapaian hebat tahun lalu.
"Kesuksesan dari sedan-sedan ternama Mercedes-Benz di segmen ini telah menekankan lebih lanjut posisi Mercedes-Benz dalam menghadirkan kendaraan yang sangat diminati dan dilengkapi teknologi mutakhir," kata Choi.???????