Ada Mobil Keren Baru untuk Kaum Kaya Indonesia

Audi A5 baru meluncur di Indonesia.
Sumber :
  • Dok: Audi Indonesia

VIVA – Indonesia menjadi salah satu negara yang ideal untuk memasarkan mobil mewah. Hal ini terlihat dari cukup banyaknya unit yang terjual setiap tahun.

Tak heran jika banyak merek asal Eropa yang bersaing ketat di pasar otomotif Tanah Air. Berbagai cara dilakukan, demi bisa memikat kaum kaya yang menjadi target mereka.

Seperti yang dilakukan oleh PT Garuda Mataram Motor, agen pemegang merek Audi di Indonesia itu hari ini resmi mengenalkan generasi terbaru dari Audi A5.

Ada dua tipe A5 yang dibuka selubungnya secara virtual, yakni A5 Sportback dan A5 Coupe. Nomenklatur A5 digunakan Audi untuk model yang memiliki desain sporty pada eksteriornya.

A5 dibangun dengan menggunakan arsitektur Modular Longitudinal Matrix atau MLB generasi ke-9 milik Volkswagen. Model ini memiliki banyak kemiripan dengan Audi A4.

Tampilan A5 terbaru kini terlihat semakin gagah berkat desain grille baru yang lebih lebar dan rata. Hampir semua bagian tampak melengkung, memberi kesan kekar.

Photo :
  • Dok: Audi Indonesia

Lampu depannya sudah dibekali dengan teknologi LED, namun pembeli bisa memilih untuk memakai yang jauh lebih canggih, yakni Matrix LED dengan tambahan Laser. Sama seperti mobil mewah lainnya, konsumen A5 juga dapat memilih ukuran dan desain pelek yang tersedia mulai dari 17 inci hingga 19 inci.

Pengemudi akan dimanjakan dengan layar 12,3 inci yang menjadi basis dari Audi Virtual Cockpit. Sementara, layar hiburannya berukuran 10 inci dan pengoperasian tidak lagi memakai tombol putar, melainkan layar sentuh. Harga untuk versi paling rendahnya yakni Rp1,248 miliar off the road.

“Mobil ini menawarkan desain baru yang lebih atraktif, sporty sekaligus tetap elegan, yang mengusung mesin bertenaga juga efisien,” ujar Presiden Direktur merangkap Chief Executive Officer GMM, Andrew Nasuri saat konferensi pers virtual, dikutip VIVA Otomotif Rabu 9 Juni 2021.