Mobil Daihatsu yang Kena Recall Mengalami Gejala Ini

All New Daihatsu Terios.
Sumber :
  • VIVA/Jeffry Yanto

VIVA – Daihatsu harus menarik kembali beberapa produk yang sudah ada di tangan konsumen, sebab ditemukan adanya cacat produksi pada komponen pompa bahan bakar.

Ada tiga model yang terkena program recall tersebut, yakni multi purpose vehicle atau MPV Daihatsu Xenia, sport utility vehicle atau SUV Daihatsu Terios dan city car Daihatsu Sirion.

Head Product Improvement PT Astra Daihatsu Motor, Bambang Supriyadi mengatakan bahwa jumlah unit yang harus dibawa kembali ke bengkel yakni sebanyak 97 ribuan unit.

“Grand New Xenia sebanyak 53 ribu, yang mulai diproduksi pada Oktober 2017 hingga Juni 2019. Lalu All New Terios sebanyak 41 ribu unit, produksi Desember 2017 hingga Juni 2019. All New Sirion 2.892 unit, rakitan Januari 2018 sampai September 2019,” ujarnya saat konferensi pers virtual, dikutip VIVA Otomotif Kamis 18 Maret 2021.

Bambang menjelaskan, awalnya unit yang sudah dibeli konsumen tidak mengalami masalah apa-apa. Namun pada semester pertama 2019, ada 24 pelanggan yang mengeluh mesin mati atau tersendat.

Dari investigasi yang mereka lakukan terkait keluhan itu, didapati bahwa penyebabnya karena ada komponen di dalam pompa bahan bakar yang disebut impeller, mengembang tidak sesuai spesifikasi.

“Biasanya pada saat parkir dengan kondisi yang panas atau juga menunggu lampu merah. Jadi, kecepatan yang rendah, dalam kondisi idle itu mesinnya mati dan sulit dihidupkan. Perlu menunggu 5 atau 10 menit,” tuturnya.

Bambang juga mengaku, bahwa ada konsumen yang mengeluhkan gejala mesin seperti kehilangan tenaga, putaran mesin tidak stabil dan lampu check engine yang ada di panel instrumen menyala.

““Proses perbaikan kurang lebih dua jam, dan seluruh proses penggantian ini gratis. Kami menyiapkan 160 bengkel resmi, dari Aceh sampai Papua,” jelasnya.