Tradisi Ini Bikin Fuso Jadi Penguasa Pasar Truk Indonesia
- VIVA/Jeffry Yanto
VIVA – Jika menyebut nama Mitsubishi Fuso, maka yang biasa terbayang di benak masyarakat Indonesia adalah truk besar yang dipakai untuk membawa muatan berat.
Hal itu sama sekali tidak salah, bahkan menunjukkan bahwa strategi pemasaran yang dilakukan PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors sebagai agen pemegang mereknya, terbukti sukes.
Salah satu kunci sukses KTB dalam memasarkan merek Mitsubishi Fuso di Tanah Air yang pada tahun ini berulang tahun ke-50, ternyata sederhana. Mereka melihat bahwa peran konsumen sangat penting, oleh karena itu setiap tahun diadakan acara kumpul bersama pelanggan.
Tidak hanya pemilik usaha, ajang yang pada tahun ini diadakan sebanyak 45 kali itu juga turut mengundang orang penting yang merasakan langsung performa dan fitur yang disediakan oleh produk Mitsubishi Fuso, yakni para pengemudinya. Bersama diler, acara yang tahun ini diadakan secara virtual tersebut dihadiri oleh 2.500 pelanggan setia.
“Customer gathering telah menjadi acara tahunan yang paling ditunggu-tunggu oleh pelanggan setia Mitsubishi Fuso,” ujar Head of PR and CSR Department KTB, Dony Hermawan melalui keterangan resmi, dikutip VIVA Otomotif Rabu 2 Desember 2020.
Dunia internet juga dimanfaatkan KTB untuk menyebarluaskan informasi terkait paket pembelian dan servis produk Fuso, baik truk maupun bus. Pelanggan bisa memilih paket yang dibutuhkan secara langsung di marketplace Tokopedia.
Sebagai informasi, tradisi mendekatkan diri ke konsumen ini sesuai dengan gaya kepemimpinan Presiden Direktur KTB, Naoya Takai yang resmi bertugas di Jakarta sejak 1 September lalu. Menurut pria yang biasa disapa Rocky itu, kesuksesan bisa diraih dan dipertahankan dengan komunikasi serta motivasi.
“Saya ingin terus mencari cara terbaik bagi pelanggan, dengan terus membina komunikasi yang erat dengan diler, didukung oleh karyawan yang enerjik dan penuh motivasi,” tuturnya.
Salah satu bukti kesuksesan KTB di bawah kepemimpinan Rocky, yakni penghargaan dari Markplus Inc sebagai Marketing Continuity Brand atas program pemasaran yang inovatif dan terobosan di industri kendaraan niaga, dengan menyediakan transaksi online bagi pelanggan.
KTB juga berhasil mempertahankan dominasi pasar secara absolut, dengan peningkatan pangsa pasar dari 43,1 persen pada 2019 menjadi 48,7 persen di tahun ini. Hal itu bisa diraih, meski penjualan Mitsubishi Fuso turun dari 25.563 unit pada tahun lalu menjadi 15.131 unit di 2020.
Tak hanya itu, Mitsubishi Colt Diesel yang jadi andalan mereka dan sudah berhasil terjual lebih dari 1 juta unit serta masuk dalam Museum Rekor Indonesia, merupakan yang pertama dan satu-satunya penjualan truk terbanyak yang pernah diraih dalam segmen kendaraan niaga ringan di Indonesia.