Bupati Klaten Dihujat Netizen, Hartanya Mantap Juga

Heboh hand sanitizer berstiker Bupati Klaten, Sri Mulyani.
Sumber :
  • Twitter: @Lukasdivany1

VIVA – Nama Bupati Klaten, Sri Mulyani belakangan ini jadi viral di dunia maya. Banyak warganet yang melontarkan ucapan pedas pada mantan wakil bupati itu.

Nama Sri Mulyani jadi topik pembahasan warganet, karena kasus bantuan hand sanitizer di kota tersebut. Warga yang menerima bantuan terkejut, melihat ada stiker dengan wajah bupati di botol.

Saat stiker dilepas, ternyata ada tulisan bahwa benda tersebut adalah bantuan dari Kementerian Sosial. Sontak warga mempertanyakan, mengapa tulisan tersebut ditutupi oleh stiker.

Sebagian dari warganet meluapkan prasangka mereka di akun media sosial Instagram pribadi Sri Mulyani. Tidak sedikit juga yang melontarkan sindiran, serta mengaku malu sebagai warga daerah tersebut.

Baca juga: Jakarta Bebas Ganjil Genap hingga Lebaran, Ada Tapinya

“Bukan warga Klaten, tapi pas baca #bupatiklatenmemalukan jadi ikut gregetan juga,” kata warganet.

“Bu kalo ngasih bantuan mohon yg ikhlas ya, gausah di rebrandingg foto2 ibu segala,” komentar warganet lain

Usai namanya viral, Sri Mulyani akhirnya memberikan klarifikasi lewat akun Twitter. Ia mengaku, tidak bermaksud menumpangi mengambil keuntungan pribadi.

"Kepada seluruh netizen, saya sampaikan terima kasih atas saran, kritik dan masukannya. Berkaitan dengan bantuan hand sanitizer kepada masyarakat, saya sampaikan permohonan maaf atas kesalahan yg terjadi di teknis lapangan," tulis Sri Mulyani.

Berdasarkan penelusuran VIVA, Selasa 28 April 2020, Sri Mulyani diangkat sebagai bupati pada 2017, menggantikan Sri Hartini yang tersandung kasus korupsi. Sri Mulyani adalah istri dari mantan Bupati Klaten periode 2005-2015, Sunarna.

Berdasarkan data di Komisi Pemberantasan Korupsi, Sri Mulyani diketahui memiliki kekayaan sebesar Rp7,6 miliar. Dari jumlah itu, Rp5,2 miliar dalam bentuk tanah dan bangunan. Ia memiliki puluhan tanah dengan luas ratusan hingga ribuan meter persegi, yang sebagian besar berlokasi di Bogor, Jawa Barat.

Selain itu, Sri Mulyani juga memiliki harta bergerak berupa sedan BMW tahun 2000, Toyota Kijang 2002 serta truk Mitsubishi tahun 2002.