Mobil Menteri yang Dipakai Saat Ini Harganya Wow

Mobil dinas Toyota Crown Royal Salon
Sumber :
  • VIVAnews/Jihad Akbar

VIVA – Para menteri yang akan menemani Presiden Jokowi selama lima tahun ke depan, bakal mendapat mobil dinas baru. Sekretariat Negara sudah menyelesaikan proses lelangnya, dan PT Astra International Toyota Sales Operation ditunjuk sebagai pemenangnya.

Total nilai dari kendaraan dinas baru itu, mencapai Rp152 miliar. Beredar kabar, bahwa jenisnya masih sama seperti yang dipakai saat ini, yaitu sedan.

Mobil dinas menteri yang menjabat saat ini, yakni Toyota Crown Royal Saloon generasi ke-14. Mobil tersebut dibekali mesin enam silinder berkapasitas 2.500cc.

Dilansir dari laman resmi Kementerian Dalam Negeri, Kamis 22 Agustus 2019, nilai jual kendaraan bermotor untuk sedan mewah itu mencapai Rp1,8 miliar. Harga tersebut belum termasuk biaya balik nama dan pajak, atau biasa dikenal dengan istilah off-the-road.

Jumlah menteri di Kabinet Kerja I yang mencapai 34 orang, dan pejabat setingkat menteri sebanyak delapan orang. Jika semua mendapat jatah mobil yang sama, maka total pengadaannya kurang dari Rp65 miliar.

Jika jumlah menteri yang mendapat jatah mobil dinas tidak berubah, maka dengan anggaran Rp152 juta, satu unit kendaraan yang dipakai untuk mereka bekerja mencapai Rp4,4 miliar.

Sebagai informasi, Crown model terbaru sudah resmi dipasarkan di Jepang. Dibekali dengan mesin Hybrid, harga jualnya 5,2 juta Yen, atau setara Rp696 juta. (zho)