Intip Spesifikasi Mobil Canggih Mitsubishi, Meluncur di GIIAS 2019

Mitsubishi Outlander PHEV
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – ?Pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show 2019 akan dimanfaatkan oleh Mitsubishi, untuk secara resmi menjual Outlander versi Plug-in Hybrid Electric Vehicle. Acara akan diadakan mulai 18 Juli 2019.

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia sebagai agen pemegang merek. juga akan mengundang calon konsumen Outlander PHEV, pada Selasa 9 Juli 2019.

Sport Utility Vehicle yang mengombinasikan mesin bahan bakar dan motor listrik tersebut, sebelumnya pernah diberikan ke pemerintah melalui Kementerian Perindustrian, sebagai bahan studi.

Dialnsir dari laman resmi Mitsubishi, Kamis 4 Juli 2019, mereka membekali mobil tersebut dengan mesin berkapasitas 1.998cc, yang dapat memuntahkan tenaga maksimal 117 daya kuda dan torsi 185,7 Newton meter.

Motor listriknya tertanam di roda depan dan belakang, yang masing-masing berdaya 60 kilo Watt. Namun, torsi yang dihasilkan berbeda, roda depan 137 Nm dan belakang 195 Nm. Yang menarik, tenaga dari mesin berbahan bakar dan motor listriknya itu, disalurkan melalui transmisi satu percepatan.

Baterai Lithium-ion yang bersarang di dalam Outlander tersebut berdaya 12 kWh, dengan voltase 300 Volt. Proses pengisian dari nol hingga penuh, dengan tegangan rumah 240 V bisa dilakukan dalam waktu 3,5 jam.

Namun, jika dibantu dengan alat pengisian baterai khusus dari Mitsubishi, waktu pengisian baterainya bsia dipersingkat, jadi hanya 25 menit. Tak hanya mesin, mobil juga dibekali beragam fitur canggih.

Mulai dari pengereman anti-lock braking system, electronic brake distribution, brake assist, elektrik parking brake, traction control logic, active stability control, dan hill start assist. (yns)