Bakal Ada Mobil Baru di RI, Beli Suzuki Grand Vitara Tidak Perlu Khawatir Sparepart

Ilustrasi logo mobil Daihatsu
Sumber :
  • dok. ADM

VIVA Otomotif – Ada beberapa berita terkait dunia otomotif yang tayang di VIVA pada Senin 5 Juni 2023, dan banyak dibaca sehingga menjadi terpopuler. Mulai dari bakal ada mobil baru di RI, sampai dengan beli Suzuki Grand Vitara tidak perlu khawatir sparepart.

1. 3 Hari Lagi Ada Mobil Baru di Indonesia

VIVA

Photo :
  • 1443069

Berbeda dari saat pandemi, tahun ini banyak pabrikan otomotif yang gencar meluncurkan produk terkini mereka di Indonesia. Seperti yang bakal dilakukan oleh Daihatsu, yang segera menghadirkan mobil baru. Berdasarkan undangan yang diterima VIVA, Senin 5 Juni 2023, kendaraan beroda empat tersebut akan dibuka selubungnya pada Kamis 8 Juni mendatang di kawasan Jakarta Utara.

Sampai saat ini PT Astra Daihatsu Motor masih menutup rapat informasi, terkait mobil yang akan mereka luncurkan tiga hari lagi. Termasuk apakah model baru, atau versi pembaruan dari yang sudah ada sebelumnya. Lihat informasinya di tautan ini.

2. Beli Suzuki Grand Vitara Tidak Perlu Khawatir soal Sparepart

VIVA

Photo :
  • 1486167

Suzuki Grand Vitara menjadi salah satu bintang di pasar otomotif nasional, hal ini bisa dilihat dari besarnya antusiasme masyarakat ketika model tersebut dihadirkan di pameran IIMS 2023 beberapa bulan lalu di Jakarta.

Pada Sabtu akhir pekan kemarin, PT Suzuki Indomobil Sales menggelar acara penyerahan unit perdana Suzuki Grand Vitara kepada para konsumen, yang telah memesan mobil ini secara resmi. Simak detailnya di tautan ini.

3. Mobil Mitsubishi Dapat Predikat Kendaraan Paling Aman

VIVA

Photo :
  • 1486194

Mitsubishi Motors North America mengumumkan, bahwa Mitsubishi Outlander Plug-in Hybrid edisi 2023 dianugerahi penghargaan Top Safety Pick oleh Insurance Institute for Highway Safety atau IIHS.

Penghargaan prestisius ini diberikan kepada kendaraan, yang memenuhi standar keselamatan yang ketat yang ditetapkan oleh badan keselamatan jalan raya di Amerika Serikat itu. Baca selengkapnya di tautan ini.