BUMN Ini Dukung Ambisi Indonesia Punya Kendaraan Listrik
- wartaekonomi
Warta Ekonomi.co.id, Surakarta – Grab, Gojek, dan Blue Bird menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) dengan BUMN Perusahaan Listrik Negara (PLN) untuk mengembangkan industri kendaraan listrik. MoU juga melibatkan BYD Auto, Transjakarta, dan PT Mobil Anak Bangsa.
MoU itu meliputi pembangunan jaringan stasiun pengisian elektronik untuk kendaraan listrik. Presiden , mengatakan, kemitraan itu merupakan bagian dari rencana mengembangkan ekosistem kendaraan listrik Indonesia.
“Kami mengembangkan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia melalui investasi US$2 miliar untuk Indonesia. Kami percaya, kendaraan listrik dapat menjadi pilihan bagi mitra pengemudi dan solusi jangka panjang bagi Indonesia,” ujarnya, dikutip dari Kr-Asia, Senin (21/10/2019).
Sementara, Gojek dan Astra International sudah menguji coba sepeda motor listrik lewat layanan roda duanya sejak Juni lalu.
Chief Corporate Affairs Gojek, Nila Marita menyampaikan, “saat ini, kami mengeksplorasi uji coba untuk tahap selanjutnya. Kami akan meningkatkannya ke skala yang lebih luas.”
Selain itu, kemitraan juga mencakup Sesi Perencanaan Bersama guna membahas aspek teknis, bisnis, dan hukum dari pengembangan serta implementasi mobil listrik di Indonesia.
Kedua perusahaan telah sepakat melakukan penelitian dan pengembangan model bisnis untuk kendaraan listrik, termasuk skuter mini, sepeda listrik, dan mobil listrik.