250 Mobil Keren dan Ekstrem Tumpah Ruah di Surabaya
- VIVA/Pius Mali
VIVA – Ratusan mobil keren sudah tiga hari diparkir di Supermall Surabaya Convention Center Pakuwon, Jawa Timur. Mobil-mobil tersebut sedang berkompetisi dalam ajang modifikasi Indonesia Automodified (IAM) seri Surabaya.
Salah seorang panitia dari PT HIN Promosindo, Husna Sugiana mengatakan, lebih dari 250 mobil ikut serta dalam seri pembuka di Surabaya.
"Jumlahnya 221 mobil yang kontes modifikasi. Untuk audio, sekitar 150-an mobil," kata Husna di Surabaya, Minggu 25 Maret 2018.
Kota Surabaya, kata Husna, dipilih sebagai pembuka. karena kualitas mobil modifikasi yang sangat baik dan terus meningkat setiap tahunnya.
Bersamaan dengan IAM 2018, akan digelar pula Daihatsu Dress-up Challenge, yang merupakan kompetisi satu merek terbesar di Indonesia.
Tahun ini, IAM juga akan menghadirkan sistem kompetisi baru, yang akan membagi mobil modifikasi dalam klasifikasi Players dan Tuners.
Penilaian didasarkan kualitas dan kelengkapan modifikasi pada tujuh sektor, yang meliputi Overall Build, Exterior, Paint, Engine, Undercarriage, Interior, Car Audio and Video, serta presentasi mengenai kendaraannya.
Penelusuran VIVA di lokasi, kontes modifikasi IAM Surabaya 2018 diikuti beragam jenis mobil, mulai dari sedan, mobil keluarga, SUV, off-road, van, sampai dengan pikap. Peserta juga datang dari kota-kota di sekitar seperti Malang, Sidoarjo, Tuban, hingga Lamongan.