Letkol Penangkap Gembong OPM Pindah, Mayor Bambang Jadi Komandan Pasukan Bima Sakti TNI
- Yonif 132 Bima Sakti
VIVA – Batalyon Infanteri 132/Bima Sakti telah memiliki seorang pemimpin baru untuk menggantikan Letnan Kolonel Inf Ahmad Fauzi yang harus menjalani promosi jabatan menjadi seorang Komandan Komando Distrik Militer.
Berdasarkan siaran resmi Penerangan Komando Resor Militer (Korem) 031/Wira Bima dilansir VIVA Militer, Rabu 28 Februari 2024, posisi komandan Pasukan Bima Sakti kini dijabat Mayor Inf Bambang Budi Hartanto.
Serah terima jabatan Komandan Yonif 132/Bima Sakti telah dilaksanakan dengan dipimpin Komandan Korem 031/Wira Bima, Brigadir Jenderal TNI Dany Rakca Andalasawan.
Mayor Inf Bambang Budi Hartanto merupakan alumni Akademi Militer 2005 sebelumnya ia berdinas di Kodam Bukit Barisan sebagai Pabandya Dik Kodam I/BB. Sementara Letkol inf Ahmad Fauzi adalah seniornya jebolan Akmil 2003.
"Saya ucapkan terima kasih kepada Letkol Inf Ahmad Fauzi atas pengabdiannya selama ini baik dalam pembinaan satuan maupun tugas operasi yang telah berhasil dilaksanakan dengan baik. Selamat bertugas di satuan baru dan selamat datang kepada Mayor Inf Bambang Budi Hartanto di Yonif 132/Bima Sakti, berbuatlah yang terbaik dan tingkatkan kreatifitas untuk mendesain prajurit-prajurit TNI jadi petarung yang handal dan tangguh di satuan ini. Pasukan ini berasal dari harimau-harimau kampar yang berjuang untuk NKRI terkhusus di wilayah Kampar, maka lanjutkan perjuangan mereka," kata Brigjen TNI Dany Rakca Andalasawan.
Selepas menyerahkan jabatan Komandan Pasukan Bima Sakti, Letkol Inf Ahmad Fauzi langsung terbang meninggalkan Pulau Emas menuju ke Kota Pisang, Lumajang, Jawa Timur. Selanjutnya ia akan menerima jabatan sebagai Komandan Kodim 0821/Lumajang menggantikan Letkol Czi Gunawan Indra Y.
Untuk diketahui, selama memimpin Pasukan Bima Sakti, banyak prestasi yang ditorehkan perwira menengah TNI Angkatan Darat, salah satunya saat pasukan yang ia pimpin berhasil meringkus salah satu gembong Kelompok Separatis Teroris (KST) OPM Papua, Yusak Pakage.
Baca: Innalillahi... TNI Berduka, Kopral Joni Sakti bin Ali Hasan Meninggal Dunia di IGD