Demi Selamatkan Nyawa Nenek, Babinsa TNI Kodim Bute Rela Terjang Banjir Besar Bungo

VIVA Militer: Serma Rudi berjuang selamatkan nenek dari banjir Bungo.
Sumber :
  • Penerangan Kodim Bungo Tebo

VIVA – Sudah beberapa hari hujan lebat mengguyur Bumi Kota Langkah Serentak Limbai Seayun, Kabupaten Bungo, Jambi.

Cuaca terasa lebih dingin dari sebelumnya. Jangankan untuk berpatroli, untuk keluar rumah saja rasanya sungkan. Pengennya duduk santai sambil ngopi di rumah.

Namun tak begitu dengan prajurit TNI bernama Sersan Mayor Rudi Tasgunarto ini. Di tengah cuaca yang kurang bersahabat itu, sebagai Bintara Pembina Desa (Babinsa) ia terus bergerak memantau situasi keamanan di wilayah tugasnya di Kelurahan Sungai Pinang, Kecamatan Bungo Dani.

VIVA Militer: Serma Rudi berjuang selamatkan nenek dari banjir Bungo.

Photo :
  • Penerangan Kodim Bungo Tebo

Jumat pagi, 22 Desember 2023, situasi keamanan di wilayah tugasnya terkendali dan aman. Hanya saja, ternyata hujan yang tak henti mengguyur telah memicu bencana alam.

Jadi pagi itu ternyata banjir menerjang dan meredam puluhan rumah masyarakat di Kelurahan Sungai Pinang. Mendapat informasi soal bencana alam itu, prajurit TNI yang berdinas di Koramil 06/Muara Bungo, Komando Distrik Militer 0416/Bungo Tebo, Kodam Sriwijaya itu tak mau tinggal diam.

Prajurit TNI Angkatan Darat itu langsung meluncur ke lokasi banjir. Setiba  di sana, di hadapannya terhampar pemandangan yang menyedihkan, wilayah itu telah terendam banjir. Bahkan ketinggian air mencapai satu meter.

VIVA Militer: Serma Rudi berjuang selamatkan nenek dari banjir Bungo.

Photo :
  • Penerangan Kodim Bungo Tebo

Tanpa berbekal peralatan apapun, Serma Rudi langsung menembus banjir. Ia berjalan menyisir rumah demi rumah yang terdampak banjir. Warga-warga yang masih tertahan di dalam rumah dievakuasinya lokasi pengungsian sementara.

Di tengah guyuran hujan dan rendaman banjir, Serma Rudi terus berjuang menyelamatkan warga dan harta bendanya. Beberapa kesempatan, Serma Rudi harus berjuang mengevakuasi para warga lanjut usia. Dengan seragam loreng yang basah kuyup, ia menggendong nenek renta yang tak bisa lagi berjalan ke pengungsian.

Lelah sudah pasti, dingin jangan ditanya lagi. Tapi semua rasa-rasa dari penderitaan raga itu bukan menjadi halangan bagi Serma Rudi, malah kondisi semakin membuatnya bersemangat untuk bisa menyelamatkan warga binaannya.

VIVA Militer: Serma Rudi berjuang selamatkan nenek dari banjir Bungo.

Photo :
  • Penerangan Kodim Bungo Tebo

Berdasarkan siaran resmi Penerangan Kodim Bungo Tebo yang diterima VIVA Militer, banjir yang merendam kawasan itu disebabkan meluapnya air di salah satu sungai yang melintasi wilayah tersebut.

Sampai saat ini proses evakuasi warga terus berlangsung. TNI enggak cuma bergerak sendiri, tapi bersama dengan aparat-aparat dari lembaga lain seperti kepolisian dan BPBD setempat.

Memang sejak mulai memasuki musim hujan akhir tahun 2023 ini, Komandan Kodim Bungo Tebo, Letnan Kolonel Inf Arief Widyanto telah menginstruksikan seluruh prajurit di jajaran Kodim Bungo Tebo untuk siap siaga mengantisipasi bencana alam dampak dari perubahan musim dan cuaca ekstrem yang melanda Indonesia.

Baca: Di Depan Kapolri, Panglima TNI Tantang Kopral: Anak Kamu Harus Lebih dari Saya...