Laksamana Yudo Margono Akan Beri Usulan Nama Calon Panglima TNI ke Jokowi

VIVA Militer: Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono
Sumber :
  • Istimewa/Viva Militer

Jakarta – Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono sebentar lagi akan memasuki masa pensiun atau purna tugas sebagai prajurit aktif TNI.

Ketika dikonfirmasi siapa sosok jenderal bintang empat TNI yang akan menggantikan dirinya sebagai Panglima TNI di masa mendatang, Yudo menegaskan bahwa dirinya masih belum mengetahui siapa sosok Perwira Tinggi (Pati) TNI yang akan menggantikan dirinya sebagai Panglima TNI nanti. Dia menegaskan, itu adalah hak prerogatif Presiden Joko Widodo (Jokowi). 

"Sampai saat ini saya belum, tentunya itu hak prerogatif presiden," kata Panglima TNI Yudo Margono usai memimpin upacara Sertijab Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) di Mabesad, Jakarta Pusat, Jum'at, 27 Oktober 2023.

Yudo pun mengaku sampai saat ini dirinya belum dimintai pandangan atau usulan calon nama Panglima TNI oleh Presiden Jokowi. 

"Kalau presiden minta tentunya saya akan memberikan saran dan pendapat," ujarnya.

Sebagaimana diberitakan VIVA Militer sebelumnya, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono pada tanggal 26 November 2023 nanti akan memasuki usia 58 tahun. Dengan demikian, akhir bulan depan Yudo Margono akan pensiun dari prajurit aktif TNI.

Untuk diketahui pula, jabatan Panglima TNI adalah jabatan puncak yang hanya dapat ditempati oleh Perwira Tinggi (Pati) TNI yang menyandang bintang empat TNI. Dan salah satu syarat untuk menjadi Panglima TNI adalah Pati yang pernah menjabat Kepala Staf Angkatan TNI.

Saat ini ada tiga Pati TNI yang memiliki pangkat bintang empat dan berpeluang untuk menduduki jabatan Panglima TNI menggantikan Laksamana Yudo Margono. Mereka adalah Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Muhammad Ali, dan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Agus Subiyanto.

Namun, Marsekal TNI Fadjar Prasetyo pada tanggal 9 April 2024 nanti akan memasuki usia 58 tahun. Dengan begitu orang nomor satu di matra udara itu akan memasuki usia pensiun atau purna tugas sebagai prajurit aktif TNI AU hanya tinggal enam bulan kedepan. 

Dengan demikian, tinggal dua nama jenderal bintang empat TNI yang berpeluang kuat menjadi Panglima TNI menggantikan Yudo Margono, dia adalah Laksamana TNI Muhammad Ali dan Jenderal TNI Agus Subiyanto yang baru saja (25 Oktober 2023) diangkat dan dilantik oleh Presiden RI Jokowi sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD).