Peristiwa Menegangkan di Tol Jakarta, Prajurit Kopasgat TNI Bawa Motor Kejar Mobil Rampok ATM
- Penerangan Kopasgat TNI
VIVA – Sebuah peristiwa menegangkan baru saja terjadi di ruas Jalan Tol Pondok Gede, Bekasi. Seorang prajurit TNI dari pasukan khusus Komando Pasukan Gerak Cepat (Kopasgat) nekat mengejar mobil perampok dengan sepeda motor.
Aksi prajurit pasukan khusus militer Indonesia, Kopasgat TNI Angkatan Udara itu terjadi pada Minggu 15 Januari 2023. Prajurit bernama Pratu Taufik itu, seorang diri mengejar tiga perampok yang telah membobol mesin anjungan tunai mandiri (ATM) milik salah satu bank.
Jadi ceritanya begini, ketika itu sekira pukul 12:00 WIB, prajurit Kopasgat dari Batalyon Komando (Yonko) 467/Kopasgat itu sedang membeli senar untuk mesin babat rumput di sebuah toko di kawasan Pondok Gede, Jakarta Timur.
Nah, ketika itu menurut siaran resmi Kopasgat dilansir VIVA Militer, Senin 16 Januari 2023, Pratu Taufik mendengar suara teriakan minta tolong dari warga setempat.
Mendengar teriakan itu, jiwa kesatria prajurit TNI itu langsung terpanggil, ia bergerak cepat menuju arah suara minta tolong itu. Dan ternyata telah terjadi perampokan.
Tanpa banyak bicara, Pratu Taufik langsung memacu sepeda motornya mengejar mobil Avanza yang dipakai tiga perampok untuk kabur dari lokasi pembobolan ATM.
Kejar-kejaran pun terjadi antara Pratu Taufik dan rampok di jalan raya. Namun perampok berusaha untuk kabur dengan masuk ke jalan tol dalam kota dengan harapan Pratu Taufik akan menghentikan pengejaran.
Rupanya harapan rampok melesat jauh, Pratu Taufik terus memburu mereka. Hingga akhirnya perampok nekat menerobos palang pintu masuk jalan tol dalam kota.
Nyali Pratu Taufik memang patut diacungi dua jempol. Dia terus mengejar mobil perampok hingga ke dalam jalan tol dalam kota. Setelah terjadi kejar-kejaran sejauh satu kilometer mengarah ke Jalan Tol Cikampek, ban mobil perampok mendadak meletus dan mobil oleng hingga terhenti di jalan tol.
Perampok yang sudah ketakutan dengan keberanian Pratu Taufik langsung berhamburan keluar dari mobil dan berlari kemudian melompat ke dalam sungai sembari berenang ke arah perkampungan.
Walau begitu Pratu Taufik tetap tak menghentikan perburuannya. Dia tak ikut melompak ke sungai memburu perampok. Tapi mencari jalan untuk mencegat laju kabur rampok.
"Pratu Taufik melihat ada jembatan penghubung dari pinggir tol ke arah perkampungan informasi dari satpam pabrik yang berada di lokasi, lalu Pratu Taufik lari melalui jembatan kearah perkampungan diikuti oleh satpam pabrik tersebut, Pratu Taufik dan satpam tersebut melakukan pengejaran dan menangkap salah satu dari 3 orang tersebut," tulis Penerangan Kopasgat.
Satu rampok berinisial K berhasil diamankan Pratu Taufik dan satpam lalu dibawa ke pos satpam. Setelah itu perampok itu diserahkan ke petugas PJR untuk dibawa ke Polsek Cipayung, Jakarta Timur.