Ini Profil Letkol Inf Suryanto Komandan Pasukan Setan TNI AD yang Baru
- Yonif 315/Garuda
VIVA – Satuan Batalyon Infanteri (Yonif) 315/Garuda yang dijuluki sebagai Pasukan Setan Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Darat kini memiliki Komandan baru. Dia adalah Letkol Inf Suryanto.
Letkol Inf Suryanto secara resmi dilantik menjadi Komandan Yonif 315/Garuda oleh Komandan Korem 061/Suryakancana Brigjen TNI Achmad Fauzi pada hari Rabu, 19 Mei 2021 kemarin menggantikan Letkol Inf Aryo Priyoutomo Soedojo.
Dalam kesempatan ini, Kamis, 20 Mei 2021, VIVA Militer akan mengupas sedikit rekam jejak Komandan Pasukan Setan yang akan memimpin 400 pasukan elite TNI Angkatan Darat masuk ke Papua sebagai Satuan Tugas Pengamanan Daerah Rawan (Satgas Pamrahwan).
Iya, dia adalah Letkol Inf Suryanto. Dari data yang berhasil dihimpun oleh VIVA Militer, Letkol Suryanto merupakan pria kelahiran Mataram, 14 April 1982. Pria lulusan Akademi Militer (Akmil) tahun 2003 itu tercatat memiliki pengalaman dalam sejumlah operasi. Ketika masih berpangkat Mayor, dia pernah ditugaskan di beberapa negara tetangga, diantaranya sebagai RELC di Singapura pada tahun 2016. Tim Verifikasi Satgas UNIFIL di Lebanon tahun 2016, dan di Thailand pada tahun 2017.
Di dalam negeri, Letkol Inf Suryanto tercatat cukup lama bertugas di Aceh sebagai Danramil Pulau Terluar dan Pengamanan Objek Vital Nasional di Nangroe Aceh Darussalam (NAD).
Pada tahun 2004, dia pernah menjabat sebagai Danramil 13 Kodim 0105/Aceh Barat Korem 012/Teuku Umar, Kodam Iskandar Muda. Kemudian di tahun 2006 dia menjabat sebagai Danton II/D Yonif 116/GS Korem 012/Teuku Umar, Kodam Iskandar Muda.
Karir militer Letkol Inf.Suryanto tidak selesai sampai di situ saja. Pada tahun 2013 dia ditarik ke Jakarta dan menjabat Kasi-4/Log Brigif 13/1 Kostrad. Terakhir dia menduduki jabatan Pabandya Watpers Kodam XVI/Pattimura. Dan kini, Letkol Inf Suryanto mengemban amanat baru, dia akan memimpin sebanyak 400 pasukan tempur Yonif 315/Garuda sebagai Dansatgas Pamrahwan menjaga kedaulatan NKRI di Papua dari berbagai ancaman dan ganggugan keamanan di Bumi Cenderawasih itu.
Baca: Jelang Operasi ke Papua, TNI AD Ganti Komandan Pasukan Setan Yonif 315