OPM Luka-luka Digempur Pasukan Banteng Raiders TNI di Papua

VIVA Militer: Yonif Raider 400/Banteng Raiders
Sumber :
  • Yonif Raider 400/Banteng Raiders

VIVA – Luar biasa, pasukan elit Banteng Raiders 400 Tentara Nasional Indonesia, berhasil menghancurkan serangan separatis bersenjata dari Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat, Organisasi Papua Merdeka.

Berdasarkan informasi yang didapatkan VIVA Militer dari Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan) III, Selasa 13 Oktober 2020, pasukan elit dari Batalyon Infanteri Raider 400/Banteng Raiders berhasil memukul mundur pasukan OPM dalam baku tembak di Bandar Udara Bilorai.

Baku tembak berawal dari upaya serangan yang dilancarkan OPM ke bandara pada pukul 17:45 WIB, Senin 12 Oktober 2020, di sekitar Kampung Bilogai, Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Papua. Namun, Banteng Raiders keburu mengetahui dan memberikan serangan yang tak kalah mengerikan.

Karena kewalahan menghadapi pasukan elit Kodam IV Diponegoro itu, akhirnya OPM kabur dari lokasi. Namun, diduga kuat serangan ganas Banteng Raiders telah membuat salah satu penyerang terluka parah. Pengejaran pun dilakukan, pasukan Banteng Raiders memburu penyerang yang kocar-kacir kabur ke dalam hutan.

Saat dilakukan penyisiran di lokasi penyerangan, ternyata pasukan elit TNI itu menemukan senjata laras panjang milik OPM yang diduga akan digunakan menembaki pesawat yang tiba atau juga lepas landas dari Bandara Bilorai. Hanya saja tubuh korban telah diangkut gerombolannya.

Menurut Kepala Penerangan Kogabwilhan III, Kolonel Czi I Nyoman Gede Suriastawa, memang pasukan Banteng Raiders disiapkan TNI untuk mengamankan Bandara Bilorai, hal ini terkait mulai intensnya kelompok OPM melakukan sabotase dan penyerangan terhadap penerbangan sipil.

"Hingga saat ini TNI terus melakukan pengejaran di daerah Sugapa untuk menangkap gerombolan KKSB yang sering melakukan tindakan pengacau keamanan, khususnya di Pos yang dijaga TNI," kata Kolonel Suriastawa.

Sementara itu, selain senjata api, TNI juga mengamankan sejumlah amunisi dengan ukuran besar 5,56 milimeter dan 7,62 milimeter.

Peristiwa serupa juga terjadi beberapa hari lalu, pasukan Banteng Raiders juga berhasil memukul mundur kelompok bersenjata OPM di lokasi yang sama.

Perlu diketahui, Banteng Raiders merupakan salah satu Batalyon Infanteri elit yang dikerahkan TNI untuk menjalankan tugas Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan RI-Papua Nugini tahun 2020.