Hebat, Kopral Basuki Jadi Prajurit TNI Terbaik di Kampung Jenderal SBY

VIVA Militer: Dandim 0801 Pacitan, Letkol TNI Nuri serahkan penghargaan.
Sumber :
  • Dandim 0801 Pacitan

VIVA – Komando Daerah Militer 0801 Pacitan, Jawa Timur, memberikan penghargaan kepada tiga prajurit Tentara Nasional Indonesia, karena dinilai berprestasi dalam melaksanakan tugasnya.

Dilansir VIVA Militer dari siaran resmi Kodim 0801 Pacitan, Selasa 6 Oktober 2020, ketiga prajurit TNI itu, yaitu Sersan Satu Jaman, Sersan Satu Wahyu Tri Suseno dan Kopral Satu Basuki Rahmat.

Penghargaan prajurit TNI terbaik diserahkan langsung oleh Komandan Kodim 0801 Pacitan, Letnan Kolonel Infanteri Nuri Wahyudi di Markas Kodim 0801 Pacitan.

Ketiga prajurit TNI itu, selama ini bertugas sebagai Bintara Pembina Desa atau Babinsa. Sertu Jaman merupakan Babinsa dari Koramil 0801/07 Ngadirojo, Sertu Wahyu adalah Babinsa dari Koramil 0801/10 Punung, dan Koptu Basuki bertugas sebagai Babinsa di Koramil 0801/11 Ngadirojo.

Letkol Nuri menuturkan, pemberian penghargaan kepada ketiga prajurit TNI ini, diharapkan dapat memicu semangat para prajurit TNI lainnya, agar meningkatkan prestasinya selama bertugas di kampung halaman Presiden RI ke enam, Jenderal (Hor) Susilo Bambang Yudhoyono tersebut.

"Dengan adanya penghargaan tersebut diharapkan dapan menjadi stimulus dan pendorong terhadap para Babinsa lainnya agar bisa lebih meningkatkan dalam jabatan yang diembannya sebagai Bintara Pembina Desa," kata Letkol Nuri dalam siaran tertulis itu.

Baca: Jenderal TNI Berdarah Kopassus Ungkap Data Mengejutkan Para Sarjana