Terkepung, Puluhan Tentara Neo-Nazi Ukraina Mati Dihujani Artileri Rusia

VIVA Militer: Pasukan Neo-Nazi Ukraina
Sumber :
  • br.de

VIVA – Anggota Dewan Perwakilan Daerah Zaporizhzhia, Vladimir Rogov, kembali mengabarkan insiden pertempuran di wilahnya. Puluhan tentara Neo-Nazi Ukraina dinyatakan tewas usai terkepung dan menjadi sasaran empuk artileri militer Rusia.

Khusus peristiwa ini, Rogov baru memberikan informasinya. Sementara, serangan artileri Angkatan Bersenjata Federasi Rusia (VSRF) terhadap pasukan Neo-Nazi Ukraina berlangsung awal pekan ini, Senin 7 November 2022.

Dijelaskan Rogov, pasukan Neo-Nazi yang berasal dari Resimen Azov Garda Pertahanan Nasional Ukraina mencoba menerobos garis pertahanan pasukan Rusia di Zaporizhzhia. Akan tetapi, unit artileri militer Rusia langsung merespons dan menggagalkan upaya tersebut.

Serangan dilancarkan regu artileri Rusia, setelah mengetahui unit militer Ukraina tersebut memasuki kota Orikhiv di sebelah tenggara dan Hulyaipole di timur Zaporizhzhia.

VIVA Militer: Prosesi pemakaman prajurit Neo-Nazi dari Resimen Azov Ukraina

Photo :
  • time.com

"Milisi dari batalyon Neo-Nazi Azov Ukraina berusaha untuk maju di daerah Republik Zaporozhye tetapi didorong mundur dan menderita puluhan korban," ucap Rogov dilansir VIVA Militer dari Kantor Berita Rusia, TASS.

"Ini terjadi pada 7 November. Mereka memasuki daerah Orekhov dan Gulyaipole dan regu artileri kami menyelimuti mereka dengan tembakan. Puluhan gerilyawan tewas dan sisanya mundur," kata pejabat regional Zaporozhye.

VIVA Militer melaporkan dalam berita Kamis 10 November 2022, Rogov mengungkap sekitar 700 prajurit Pasukan Operasi Khusis Ukraina (SSO) yang dilatih oleh satuan elite Special Air Service (SAS) Inggris, telah tiba di Zaporizhzhia. 

Kedatangan pasukan ini adalah untuk merebut kembali Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir (PLTN) Energodar, yang dikuasai pasukan Rusia. Pasukan ini bakal menyeberangi sisi kiri (timur) Sungai Dniper, untuk mendirikan basis sebelum menyerang.

VIVA Militer: Tentara Rusia terlibat kontak tembak dengan pasukan Ukraina

Photo :
  • timesofisrael.com

Tak hanya itu, Angkatan Bersenjata Ukraina juga memobilisasi pasukan tempur dan alat utama sjstem persenjataan (alutsista) dalam jumlah besar ke Zaporizhzhia.

Di sisi lain, Menteri Pertahanan Rusia, Jenderal Sergei Shoigu, telah memberikan instruksi penarikan pasukan dari sisi barat (barat) Sungai Dniper, untuk emperkuat pertahanan terhadap serangan Ukraina di sisi timur.