Baru Ada, Perisai Wajah Anti COVID-19 Pasukan Marinir
- aninews.in
VIVA – ?Naval Aircraft Yard, India mengeluarkan sebuah produk baru yang diklaim mampu menangkal penyebaran Virus Corona COVID-19. Lembaga milik pemerintah yang berkantor di Kochi tersebut berhasil memproduksi perisai wajah tiga dimensi (3D) yang anti ditembus virus termasuk COVID-19.
"Naval Aircarft Yard telah sukses membuat perisai wajah tiga dimensi yang dapat digunakan para petugas kesehatan untuk memberikan dorongan terhadap upaya yang sedang berlangsung di komando angkatan laut selatan terhadap COVID-19," tulis pernyataan resmi dari Naval Aircraft Yard.
Perisai wajah anti COVID-19 ini juga telah dilakukan uji coba sebelumnya di rumah sakit angkatan laut India, INHS Sanjeevani di Kochi dan ternyata sangat mumpuni. Saat ini produksi perisai wajah ini tengah dikebut dan akan segera digunakan oleh semua petugas medis angkatan laut India.
Perisai wajah ini sendiri dibuat dengan menggunakan desain dan bahan yang telah dirumuskan secara matang dan teruji. Sedangkan produksinya menggunakan fasilitas percetakan tiga dimensi yang telah dibangun di pangkalan pesawat angkatan laut pada Agustus 2019 lalu.
Pangkalan komando militer angkatan laut bagian Selatan India yang berada di Kochi memang menjadi salah satu zona yang sibuk dengan ancaman wabah COVID-19. Terlebih setelah sebelumnya, satu tentara dari angkatan laut India kedapatan positif COVID-19.
Dengan adanya temuan baru ini, tentu akan menjadi senjata pentin bagi angkatan laut India menangkal menyebarnya virus yang menyerang saluran pernafasan tersebut.