Lokasi Drama Wajib Dikunjungi Saat Liburan ke Korea

Gong Yoo dan Kim Go Eun dalam Goblin
Sumber :
  • tvN

VIVA.co.id – Tak ada yang menyangkal, keindahan visual yang ditawarkan drama Korea. Pemandangan adegan drama, seolah menggoda siapa pun yang melihat untuk membuktikan keindahan tempat yang digunakan sebagai lokasi syuting.

Di antara banyak tempat indah yang dipakai selama syuting, beberapa tempat ini kerap digunakan untuk lokasi syuting drama terkenal.

Dilansir dari Soompi, Rabu 14 Juni 2017, ini lima lokasi yang wajib dikunjungi ketika berlibur ke Korea Selatan:

Minsokchon (Desa Tradisional Korea)

Bagi para penggemar drama sejarah, tempat ini wajib dikunjungi. Berjalan melewati jalanan desa ini akan membuat pengunjung seolah masuk ke mesin waktu dan membawa mereka ke zaman dahulu.

Banyak drama berbau sejarah dibuat di tempat ini seperti, The Moon Embracing the Sun, Sungkyunkwan Scandal, My Love from the Star, Queen for 7 Days. Ada juga sudut di mana mereka memasang poster dari beragam drama yang mengambil lokasi syuting di sini. Jadi, bagi pengunjung, mereka bisa berfoto selfie dengan poster berukuran besar dari drama favorit.

Universitas Korea

Mengunjungi kampus di Korea, seperti membunuh dua burung dengan satu batu. Tak hanya mendapat pemandangan yang indah, tetapi juga lokasi drama. Dua kampus yang kerap digunakan  untuk lokasi syuting adalah Yonsei University yang digunakan sebagai lokasi syuting Reply 1994, film My Sassy Girl. Juga Universitas Nasional Seoul, yang digunakan untuk syuting Cheese in the Trap.

Bicara kampus, dibanding Universitas Hongik, jalan Hongdae justru lebih banyak dikenal. Beberapa drama mengambil lokaso syuting di sini seperti Coffee Prince, Flower Boy Ramyun Shop, Love Rain

Namsan Tower
 

Terkenal dengan pemandangan malamnya yang indah, tempat ini kerap digunakan sebagai lokasi syuting drama terkenal seperti Boys over Flower, My Love From the Star, Oh My Ghostess

Goblin

Banyak tempat digunakan untuk mengambil gambar drama yang dibintangi Gong Yoo ini. Misalnya seperti dinding, di mana Goblin bertemu pengantinnya, yaitu di dekat SMU Pungmoon dan kafe BBQ Olive chicken

Melangkah keluar sedikit, ada daerah yang disebut Jumunjin Breakwater yang terletak di Gangneung. Ini salah satu tempat yang tidak boleh dilewatkan.

Di sisi Barat Korea, ada tempat terkenal yang dinamakan pertanian Borinara Hagwon, dimana mereka (dua tokoh utama) beradegan di tengah ladang padang gandum.

Seoullo 7017

Dibuka hanya beberapa minggu lalu, tempat ini telah digunakan sebagai lokasi syuting dalam drama Fight My Way. Seoullo 7017 adalah jembatan penyeberangan yang diubah menjadi jalan setapak. Banyak hal-hal mungil yang lucu di sepanjang jembatan, seperti taman kecil dan kolam mungil, serta berbagai atraksi. (asp)