Nikmati Indahnya Pemandangan 1.000 Meter Lereng Singgalang
- ANTV
VIVA.co.id – Anda sedang berlibur di Sumatera Barat, atau sekedar mencari udara segar di pegunungan? Nah, ada sebuah tempat yang bisa Anda kunjungi jika sedang berada di Sumatera Barat, yakni Lereng Singgalang.
Lokasi Lereng Singgalang ini berjarak sekitar 5 kilometer dari pusat Kota Bukittinggi, melalui jalan raya Padang Luar-Maninjau. Untuk mencapai lokasi, dapat ditempuh dengan menggunakan kendaraan roda dua atau bisa juga dengan menggunakan kendaraan roda empat.
Bagi pengendara mobil diharapkan agar lebih berhati-hati, mengingat jalan yang menanjak dan agak sempit. Namun jalan ini masih bisa dilewati jika berselisih dengan kendaraan lain.
Lokasi wisata ini sebenarnya merupakan jalur atau jalan yang menghubungkan antar Jorong di Nagari Pakan Sinayan, terutama jorong-jorong yang terletak di lereng Gunung Singgalang. Lereng Singgalang ini terletak di Nagari Pakan Sinayan, Kecamatan Banuhampu, dengan ketinggian sektiar 1.000 meter di atas permukaan laut.
Pada titik ini Anda bisa melihat sejauh mata memandang dari ketinggian dan menikmati segarnya udara khas pegunungan.
Baca selengkapnya di tautan ini.