Tips Memilih Smartphone untuk Melancong

Ilustrasi wisatawan yang mengunjungi Gunung Bromo
Sumber :
  • REUTERS/Darren Whiteside

VIVA.co.id – Bagi Anda para pencinta wisata, kamera tentunya menjadi salah satu perangkat penting untuk menemani perjalanan Anda. Namun, bagi para wisatawan pada era modern ini penggunaan kamera dianggap terlalu membebani, karena berat yang lumayan besar.

Sebagian besar traveler kini lebih memanfaatkan perangkat smartphone mereka sebagai alat dokumentasi.

Sandi Wijaya selaku traveler fotografer mengatakan dalam memilih smartphone untuk traveling, tentunya banyak faktor yang harus dipertimbangkan, seperti kualitas pengambilan gambar serta ukuran, dan berat kamera agar tidak menambahkan beban bagi pengguna.

"Kalau bicara kamera smartphone kita harus tahu seperti kualitas sensornya dahulu, karena kualitas sensor itu memudahkan kita untuk mendapatkan objek yang bagus," ujar Sandi Wijaya saat menjadi pembicara dalam acara Moto Z dan Moto Z Play beberapa waktu lalu.

Selain itu, pilih juga Smartphone yang memiliki daya tahan baterai besar, karena  menurutnya setiap traveler akan selalu berada di luar ruangan dengan waktu yang lumayan banyak.

"Daya tahan baterai sangat penting, karena Smartphone harus selalu dalam posisi stand by,  enggak cuma buat komunikasi dan kamera, tapi juga mencari informasi," ucap Sandi.