8 Pantai Paling Berbahaya Dunia

Ilustrasi liburan di pantai.
Sumber :
  • Pixabay/Unsplash

VIVA.co.id – Di balik keindahannya, pantai merupakan sebuah tempat wisata yang memiliki segudang bahaya bagi manusia. Tidak hanya faktor cuaca, hewan laut dan kejahatan manusia merupakan bahaya-bahaya yang bisa dihadapi oleh para wisatawan. 

Serangan hiu, ikan piranha, ubur-ubur, merupakan bahaya yang bisa dihadapi ketika berada di dalam air. Hal ini tentunya harus dihindari agar tidak membahayakan Anda. Berikut beberapa pantai yang paling berbahaya di dunia, seperti dilansir laman Telegraph.

Pulau Reunion

Pulau Reunion tahun lalu merintis cara-cara baru menghentikan serangan hiu dalam upaya menurunkan bahaya dari pulau mematikan di dunia. Wilayah Perancis, 140 mil dari Mauritius di Samudera Hindia, memiliki 20 serangan hiu dan tujuh korban meninggal pad a 2011. Ini jadi serangan hiu paling mematikan dalam lima tahun terakhir.

Pulau Fraser, Australia

Laut di sekitar pulau Fraser, selatan timur dari Queensland, adalah daerah yang memiliki larangan untuk berenang. Hal ini karena pada pantai ini terdapat hiu dan ubur-ubur dengan arus yang kuat. Selain itu, di daerah ini terdapat laba-laba mematikan dunia, buaya air asin yang dikenal sesekali menyerang manusia.

Gansbaai, Afrika Selatan 

Ini adalah bagian dari dunia dengan memiliki ikan hiu putih. Beberapa mil dari lepas pantai terletak Shark Alley, saluran kecil air antara Dyer Island dan Geyser Rock. Ini adalah rumah bagi sekitar 60.000 anjing laut, dan merupakan sangat menarik bari kawanan hiu putih.

Shenzen, China

Selain ramai pengunjung, pantai ini tepat di seberang perbatasan Hong Kong. Terdapat fakta serius bahwa tenggelam adalah penyebab utama kematian pada anak-anak berusia 1-14 tahun.

Chowpatty, India

Pantai Chowpatty  di Mumbai telah lama memegang reputasi sebagai salah satu pantai paling tercemar di dunia dan pantai ini tidak baik untuk berenang. 

Kilauea, Hawaii

Pantai pasir hitam di Kilauea, di pulau terbesar Hawaii, berada di samping salah satu gunung berapi paling aktif dunia. Gunung ini terus-menerus meletus sejak tahun 1983 dengan memuntahkan lava ke laut. Ada juga 102 serangan hiu, delapan fatal, sejak tahun 1828.

Pantai Copacabana, Brasil

Bahaya yang lebih besar di pantai ini adalah kejahatan kecil. Pencurian dan perampokan adalah hal yang biasa terjadi di tempat ini. Jadi, sebaiknya Anda meninggalkan kamera dan dompet di hotel untuk lebih amannya. 

Pantai Amazon, Brasil

Berada di dalam air, sama saja Anda berbagi tempat dengan piranha, anaconda, dan belut listrik. Jadi sebaiknya hindari air ketika berada di pantai Amazon, Brasil.