Sensasi Meluncur dari Ketinggian 23 Meter

AcelorMittal Orbit
Sumber :
  • arcelormittalorbit.com

VIVA.co.id – Bagi Anda yang hobi mencoba permainan seru yang menantang, mungkin ini bisa menjadi incaran Anda. Seluncuran tertinggi dan terpanjang di dunia yang terletak di Queen Elizabeth Olympic Park di London, Inggris.

Dilansir Daily Mail, seluncuran dengan panjang 54 meter dan tinggi 23 meter ini dibangun di sekeliling menara ArcelorMittal Orbit yang dibangun di taman itu pada saat Olimpiade 2012.

Jodie Packwood, salah seorang pengunjung yang menjajal permainan tersebut dalam testimoninya mengatakan kalau seluncuran itu ternyata lebih menegangkan dari yang dibayangkannya. “Karena beberapa bagian gelap, Anda tidak tahu apa yang akan terjadi selanjutnya. Setiap putaran memberikan kejutan. Saya juga merasa meluncur sangat, sangat cepat. Mungkin mencapai kecepatan 15 meter per jam. Sangat menyenangkan dan mengesankan,” ujarnya.

Seluncur yang dimulai dari ketinggian lebih dari 20 meter ini mungkin bukan permainan yang cocok bagi mereka yang takut ketinggian. Tapi, bagi Anda yang ingin menguji nyali dengan permainan ini, Anda harus membayar tiket permainan sekitar Rp90 ribu dan tiket masuk arena sekitar Rp181 ribu.

“Apalagi yang lebih menyenangkan dari menuruni ArcelorMittal Orbit selain dengan meluncur dari terowongan terpanjang dan tertinggi di dunia,” kata Direktur Layanan Pengunjung Queen Elizabeth Olympic Park Peter Tudor.

Peter menambahkan, pihaknya berkomitmen untuk memberikan para pengunjung pengalaman terbaik setiap kali berkunjung ke taman tersebut dan terus melakukan banyak cara untuk membuat inovasi terdepan demi kepuasan pengunjung.

“Seluncuran ini akan memberikan pandangan terbaru pada masyarakat mengenai bangunan tertinggi di Inggris,” imbuhnya.

Pengunjung yang mencoba permainan ini akan melewati bagian terang dan gelap dengan kecepatan 15 meter per jam saat meluncur mengitari bangunan, melewati lekukan yang halus, turunan yang menegangkan dan lubang sempit yang bernama the bettfeder.

Seluncuran ini dibuat oleh seniman Belgia Carsten Holler berdasarkan permintaan dari perancang ArcelorMittal Orbit Anish Kapoor. Tim khusus pun menghabiskan waktu sembilan minggu untuk memasang setiap potong seluncuran menggunakan tali dan katrol.

(ren)