Wajib Dicoba! 5 Rekomendasi Hangout Seru Bareng Teman Kerja di Dekat SCBD

Social Bowling di Timezone Pacific Place
Sumber :
  • Timezone Indonesia

Jakarta, VIVA – Menghabiskan waktu bersama teman kerja di luar kantor bisa menjadi cara menyenangkan untuk mempererat hubungan sekaligus melepas penat. Apalagi jika kantormu berada di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, yang dikenal dengan berbagai pilihan tempat hangout modern dan berkelas.

Dari aktivitas seru hingga menikmati kuliner lezat, SCBD menawarkan beragam opsi yang bisa disesuaikan dengan suasana hati atau budget.

Bagi kamu yang sedang mencari rekomendasi untuk hangout seru bareng teman kerja, VIVA telah merangkum lima rekomendasi terbaik. Yuk, simak selengkapnya!

1. Main Game di Timezone Pacific Place

Timezone Pacific Place

Photo :
  • Timezone Indonesia

Timezone kini hadir di Pacific Place Mall, lantai 2, dengan lebih dari 100 permainan seru. Dari arkade klasik hingga atraksi modern seperti Social Bowling, Laser Tag, VR Magic UFO, dan VR Godzilla, semua bisa dinikmati bersama teman kerja.

Timezone Pacific Place juga hadir denganTimezone Cafe yang menyediakan pilihan makanan Indonesia hingga Western. Untuk momen spesial seperti farewell party atau rapat santai, ada tiga ruang pesta eksklusif yang dapat dipesan. Dengan harga mulai Rp200.000 per orang, kamu bisa menikmati waktu bermain selama 90 menit dengan minimal 10 orang.

Dalam rangka menyambut pembukaan lokasi barunya, Timezone Pacific Place menghadirkan promo spesial Buy 1 Get 1. Dengan hanya Rp400.000, pengunjung bisa mendapatkan dua kartu, masing-masing berisi 400 Tizo. Selain itu, bagi pengunjung yang melakukan pembelian minimal Rp600.000, tersedia merchandise premium untuk 50 orang pertama.

2. Makan di SCBD Park

SCBD Park

Photo :
  • Youtube/DRelicious Story

Berlokasi di pusat bisnis Jakarta, SCBD Park adalah surga bagi pencinta kuliner. Dengan deretan restoran premium, tempat ini menawarkan menu beragam, mulai dari nasi gudeg mercon hingga hot pot lezat.

SCBD Park cocok dikunjungi setelah gajian atau saat dapat bonus tambahan dari perusahaan. Tempat ini juga dikelilingi banyak kantor, menjadikannya lokasi strategis untuk makan bersama teman kerja yang mungkin bekerja di gedung lain.

Selain itu, SCBD Park menawarkan pengalaman makan dengan suasana yang berbeda, dikelilingi gedung-gedung tinggi yang menjulang megah. Saat malam tiba, suasana semakin memukau dengan gemerlap lampu dari gedung-gedung sekitar yang menciptakan pemandangan kota modern nan romantis.

3. Bersantai dan Minum Alkohol

Ilustrasi minuman beralkohol.

Photo :
  • Pixabay/Pexels

SCBD Jakarta menawarkan berbagai bar menarik untuk bersantai dengan teman kerja, seperti Lucy in The Sky, rooftop bar dengan pemandangan gedung-gedung tinggi dan live music setiap malam.

The Great Gatsby menyuguhkan suasana classy dengan koktail khas dan interior mewah, serta live music mulai pukul 8 malam. Untuk pecinta bir, Beer Garden menawarkan bir lokal dan impor, dengan makanan seperti chicken wings dan nachos. Keberagaman bar di SCBD menjadikannya destinasi utama bagi pencinta nightlife Jakarta.

4. Piknik di Hutan Kota GBK

Hutan Kota Komplek GBK

Photo :
  • ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso

Jika ingin suasana lebih santai, Hutan Kota Gelora Bung Karno (GBK) adalah tempat ideal untuk piknik. Bawa tikar dan makanan sendiri untuk menikmati waktu di ruang terbuka hijau seluas 4 hektar ini.

Fasilitas seperti jogging track, bangku taman, toilet, dan foodcourt tersedia untuk kenyamanan pengunjung. Dengan akses masuk gratis, kamu dan teman kerja bisa bersantai di tengah gedung pencakar langit Jakarta. Jam operasional dibagi menjadi dua yaitu sesi pagi (06.00-10.00) dan sore (15.00-18.00) setiap hari Selasa hingga Minggu.

​5. Menelusuri Kedai Kopi

Ilustrasi kopi.

Photo :
  • Instagram kenanganheritage.id

Selain sebagai pusat perkantoran, SCBD juga menjadi destinasi populer untuk pecinta kopi. Bukanagara Coffee menawarkan suasana nyaman dengan area outdoor hijau, sedangkan Tanamera Coffee Roastery dikenal dengan kopi lokal seperti Mandailing dan Toraja.

First Crack Coffee juga menonjol dengan specialty coffee unik seperti Chamomile Lavender Coffee dan menu makanan yang bervariasi. Beragam pilihan kedai kopi ini menjadikan SCBD salah satu pusat kuliner kopi terbaik di Jakarta.