Serunya Touring Menjelajah Desa Wisata Terbaik di Indonesia

Menparekraf Sandiaga Uno.
Sumber :
  • Ist.

VIVA Travel – Setelah Festival Kreatif Lokal resmi diluncurkan pada 12 Agustus 2022 lalu, kegiatan dilanjutkan dengan Jelajah Desa Wisata Ramah Berkendara yang menjadi bagian dari rangkaian festival tersebut. Kegiatan ini akan dilaksanakan di 5 Desa Wisata di wilayah Jawa dan Bali.

Jelajah Desa Wisata Ramah Berkendara, merupakan kegiatan yang mengajak komunitas motor untuk melakukan touring atau berkendara ke desa wisata dalam rangka membantu mempromosikan potensi pariwisata dan ekonomi kreatif di desa wisata, agar nantinya sektor ekonomi, sosial, lingkungan dapat tumbuh berkembang, dan menjadi salah satu destinasi liburan wisatawan lokal khususnya pengguna kendaraan bermotor.

Direktur Marketing Adira Finance, Swandajani Gunadi, mengatakan, pandemi COVID-19 yang mulai berangsur pulih, membuat wisatawan ramai mengunjungi destinasi pariwisata yang tidak jauh dari domisili mereka dengan menggunakan kendaraan pribadi. 

"Oleh karena itu, kami mengajak komunitas motor untuk berpartisipasi dalam kegiatan Jelajah Desa Wisata Ramah Berkendara," ujar Swandajani dalam keterangannya, Kamis 25 Agustus 2022. 

Menparekraf Sandiaga Uno.

Photo :
  • Ist.

Desa Wisata yang terpilih menjadi lokasi untuk kegiatan Jelajah Desa Wisata Ramah Berkendara ini merupakan bagian dari 50 Desa Wisata Terbaik Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021, yang diselenggarakan oleh Kemenparekraf RI, yang sudah memiliki komponen-komponen pendukung seperti infrastruktur berkendara, sumber daya manusia, serta ekosistem pariwisata dan ekonomi kreatif.

Lokasi kegiatan Festival Kreatif Lokal 2022 untuk Desa Wisata Ramah Berkendara, antara lain, Desa Rejowinangun, Yogyakarta; Desa Karanganyar, Jawa Tengah; Desa Sanankerto, Malang, Jawa Timur; Desa Saung Ciburial, Garut, Jawa Barat; dan Desa Carangsari, Badung, Bali. 

"Melalui penyelenggaraan Festival Kreatif Lokal 2022, kami berharap dapat mengajak komunitas-komunitas motor yang ada di Indonesia untuk ikut meramaikan kegiatan Jelajah Desa Wisata Ramah Berkendara ini, sehingga dapat turut serta mendukung pertumbuhan dan kemajuan UMKM dan pelaku usaha sektor pariwisata dan ekonomi kreatif Indonesia," tutup Swandajani Gunadi.